Dark
Light

SCOOP News Sediakan Fitur Voice-Over Control

1 min read
April 13, 2015

SCOOP News Terbaru Dilengkapi Fitur Voice-Over Control / SCOOP NewsInformasi sejatinya adalah kebutuhan semua orang, tanpa terkecuali. Dalam rangka mewujudkan hal itu, aplikasi mobile yang mengagregasi berita Indonesia besutan Apps Foundry SCOOP News dalam versi terbarunya menyematkan fitur yang mempermudah para tunanetra mendapatkan informasi dengan fitur voice-over control.

Sebagai salah satu aplikasi yang telah menghadirkan informasi dari 200 portal berita, SCOOP News dalam versi terbarunya memperbaiki tampilan dan menambahkan beberapa fitur untuk memudahkan pengguna dengan kebutuhan khusus, seperti tunanetra, untuk menikmati berita. Dari segi tampilan, versi terbaru SCOOP News diklaim memiliki tampilan antarmuka yang lebih simpel dan minimalis.

Dari segi fitur, para pengembang SCOOP menambahkan kontrol navigasi via suara (voice-over control). Dengan fitur voice-over control, smartphone akan membacakan berita dan menyebutkan tiap aksi yang dilakukan oleh pengguna melalui suara. Fitur ini juga masih memungkinkan pengguna untuk mengirimkan komentar dan berbagi berita ke akun sosial media mereka.

Ide fitur untuk pembaca tunanetra ini tak lahir begitu saja. Fitur ini dikembangkan berkat masukan dari salah satu penggunanya yang merupakan seorang penyandang tunanetra yang berharap kemudahan dalam menggunakan aplikasi SCOOP News.

“Pengembangan fitur ini dilatarbelakangi ketika salah satu pengguna SCOOP News, yang merupakan seorang tuna netra mengirimkan email masukan agar aplikasi SCOOP News dapat mengembangkan fitur yang ramah untuk tunanetra. Di saat itu, kami sadar bahwa berita ternyata telah menjadi kebutuhan setiap orang, termasuk para difabel dan tunanetra. Kami tidak ingin keterbatasan fisik menjadi hambatan dalam mendapatkan informasi terbaru. Oleh karena itu, kami mendesain SCOOP News dengan memperhatikan fungsi universal agar bisa dinikmati melalui visual maupun audio.” ujar VP Product SCOOP News Ellen Nio dalam rilis persnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Previous Story

Ayo Uji Ketajaman Mata Anda Dengan Kuku Kube

Next Story

Dusdusan Masuki Industri E-commerce Indonesia dengan Konsep Grosir Online

Latest from Blog

nubia V60 Design Hadir di Indonesia

ZTE Mobile Devices Indonesia secara resmi memperkenalkan smartphone terbarunya, nubia V60 Design di Indonesia. Smartphone ini dirancang dengan menghadirkan estetika dan teknologi,

Don't Miss

SayurBox Obtains Seed Funding From Patamar Capital

SayurBox, organic fruit and vegetables delivery startup reportedly to obtain

SayurBox Dapat Pendanaan Awal dari Patamar Capital

SayurBox, startup pengiriman buah dan sayur organik dikabarkan menerima pendanaan