Satechi Luncurkan USB Hub Berdesain Premium untuk iMac dan iMac Pro
Saat terpasang, perangkat terasa seperti bagian dari iMac itu sendiri
Pengguna Mac pastinya sudah tidak asing lagi dengan Satechi. Pabrikan aksesori asal Amerika Serikat itu cukup produktif menelurkan aksesori-aksesori yang tidak hanya fungsional, tapi juga berdesain premium hingga seakan-akan tampak seperti dirancang oleh Apple sendiri. Tidak percaya? Lihat saja USB hub terbarunya yang ditujukan buat pengguna MacBook Pro.
Kini perhatian Satechi tertuju pada iMac Pro yang baru mulai dipasarkan pada tanggal 14 Desember lalu. Mereka memperkenalkan Aluminum Type-C Clamp Hub Pro, sebuah USB hub yang didesain spesifik untuk iMac Pro, sekaligus iMac standar yang berlayar 27 dan 21,5 inci.
Memanfaatkan mekanisme mounting yang cerdas, perangkat terlihat seakan melayang ketika terpasang, menjadi serasa bagian dari iMac itu sendiri. Dari segi fungsi, satu port Thunderbolt 3/USB-C yang pengguna korbankan bakal ditebus oleh tiga port USB 3.0 standar, satu port USB-C (khusus data), slot SD card sekaligus microSD.
Menggunakan USB hub merupakan cara yang praktis untuk memaksimalkan konektivitas iMac, yang semua colokannya diposisikan di belakang. Dengan aksesori ini, hampir semua sambungan yang esensial bisa diakses dengan mudah dari depan.
Satechi Aluminum Type-C Clamp Hub Pro rencananya akan dipasarkan mulai tanggal 5 Januari tahun depan seharga $50. Guna mengakomodasi pengguna iMac Pro sekaligus iMac standar, perangkat tersedia dalam dua pilihan warna, yakni space gray dan silver.
Sumber: 9to5Mac.
Unboxing Logitech Gaming Mouse: G502 x Plus
5 September 2023
Kamera Utamanya 50MP, Ini Hasil Foto Vivo Y36
11 August 2023
Kecantikan Dynamic Glass Design Pada Vivo Y36
9 August 2023
Kesimpulan Review Poco X5 Pro 5G
7 August 2023
Poco X5 Pro 5G Bawa Sensor Gambar 108MP ISOCELL HM2
5 August 2023