Samsung TV Integrasikan Google Photos Mulai 2026, Ubah Layar Besar Jadi Album Kenangan

1 min read
December 30, 2025
Samsung TV Integrasikan Google Photos Mulai 2026, Ubah Layar Besar Jadi Album Kenangan

Samsung mengumumkan bahwa mereka tengah menyiapkan Google Photos di Samsung TV. Tujuannya untuk memberikan cara yang menyenangkan dan bermakna bagi keluarga dalam menikmati momen-momen berharga dan mengenang momen favorit mereka bersama di layar yang lebih besar.

Google Photos akan membuat pengguna bernostalgia dan berbagi kenangan istimewa menjadi lebih mudah. Kita bisa menampilkan foto-foto pilihan yang diabadikan oleh smartphone ke Samsung TV, serta bisa dikurasi berdasarkan orang, tempat, dan momen.

Samsung ingin Google Photos menjadi bagian dari pengalaman menonton TV. Foto-foto favorit akan muncul otomatis lewat Daily+ dan Daily Board. Google Photos juga akan memperluas rangkaian pengalaman berbasis foto yang terintegrasi dengan Samsung Vision AI Companion (VAC), sehingga memperkaya cara kenangan ditampilkan dan dinikmati sepanjang hari.

Pengaturannya sangat simpel, cukup login ke Akun Google, dan koleksi foto Anda akan langsung terpampang di layar TV yang besar. Ada tiga cara menikmati kembali kenangan, yaitu melalui memories, create, dan themed slideshows.

  • Memories (direncanakan hadir eksklusif pada awal 2026): Menampilkan cerita yang sudah dikurasi cerita berdasarkan orang, lokasi, dan momen berharga untuk pertama kalinya di TV. Fitur ini akan tersedia lebih dulu dan secara eksklusif di Samsung TV selama enam bulan pertama.
  • Create with AI (direncanakan hadir pada akhir 2026): Menghadirkan templat tematik yang didukung oleh Nano Banana (model penyuntingan dan penghasil gambar dari Google DeepMind) yang menawarkan transformasi visual yang seru dan menyenangkan. Pengguna juga dapat menggunakan fitur Remix untuk mengubah gaya artistik foto, atau Photo to Video untuk menghidupkan foto statis menjadi video pendek.
  • Personalized Results (direncanakan hadir pada akhir 2026): Pengguna dapat menikmati foto foto dalam bentuk tayangan slideshow berdasarkan topik atau konten kenangan tertentu, seperti laut, hiking, Paris, dan lainnya.
Samsung Perluas Ekosistem Audio 2026 dengan Soundbar Q-Series dan Speaker Music Studio
Previous Story

Samsung Perluas Ekosistem Audio 2026 dengan Soundbar Q-Series dan Speaker Music Studio

Next Story

OPPO Reno15 Series Resmi Buka Pendaftaran Minat di Indonesia, Bawa Tiga Model Unggulan

Latest from Blog

Don't Miss

Lolos-TKDN,-Trio-Samsung-Galaxy-S26-Series-Hampir-Pasti-Masuk-Indonesia

Lolos TKDN, Trio Samsung Galaxy S26 Series Hampir Pasti Masuk Indonesia

Masuk bulan Januari 2026, artinya Samsung tengah bersiap memperkenalkan smartphone

Adopsi Galaxy AI Kini Telah Hadir di 400 juta perangkat

Sejak pertama kali diperkenalkan pada tahun 2024, Galaxy AI telah