Dark
Light

Samsung Tawarkan Program Beta Aplikasi S Note Melalui Play Store

1 min read
September 5, 2016

Bukan hal yang baru bila kita menemukan sejumlah aplikasi lahir di bawah panji Samsung. Pabrikan perangkat asal Korea Selatan itu memang punya sejarah yang cukup panjang dengan Play Store. Beberapa nama di antaranya aplikasi S Health, WiFi Transfer, Samsung Music, Samsung Voice Recording dan bahkan aplikasi eksklusif Galaxy Note, S Note.

Tak hanya sekadar hadir, Samsung tampaknya ingin aplikasi S Note terus berkembang dan kaya. Samsung menawarkan program beta yang ditujukan untuk siapapun yang ingin mencicipi fitur baru di sana.

Aplikasi S Note merupakan aplikasi yang cukup populer di kalangan pengguna Galaxy Note. Kehadirannya untuk pengguna publik sudah dimulai sejak bulan Mei lalu, tapi dengan hadirnya sederet pembaruan, Samsung kembali melabelinya dengan status Beta. Dan yap, tampaknya S Note memang diganjar sederet fitur tambahan yang signifikan. Melalui versi beta yang ditawarkan ini, Samsung tampaknya ingin mendapatkan umpan balik secara langsung dari tester sebelum benar-benar dirilis ke publik.

S Note Beta

Jika Anda tidak ingin mengikuti program betanya, Anda dapat langsung menjajal S Note dari Play Store. Namun jika ingin ikut ambil bagian, Anda tinggal mengklik tautan ini melalui smartphone dan secara otomatis aplikasi S Note yang telah terpasang akan menerima pembaruan dengan status beta.

Fitu-fitur yang dapat dijumpai di versi beta, antara lain Folder view, Trash dan New Style. Namun Samsung juga memberikan peringatan bahwa versi beta ini masih mengandung bugs. Karena itulah tester diminta untuk memberikan masukan untuk perbaikan di update berikutnya.

Application Information Will Show Up Here

 

Sumber berita PhoneArena dan gambar header Androidheadlines.

Previous Story

RPX Jadi Mitra Logistik Baru Elevenia

Next Story

Alcatel Umumkan Empat Perangkat Wearable Anyar di IFA 2016

Latest from Blog

Don't Miss

One-UI-7-dan-Sistem-Multimodal-AI,-Galaxy-S25-Series-Tetapkan-Standar-Smartphone-AI

One UI 7 dan Sistem Multimodal AI, Galaxy S25 Series Tetapkan Standar Smartphone AI

Samsung resmi mengumumkan kehadiran Galaxy S25 Series, yang terdiri dari
Samsung-Galaxy-S25-Series-Resmi-Dirilis,-Ini-Spesifikasi-Utamanya

Samsung Galaxy S25 Series Resmi Dirilis, Ini Spesifikasi Utamanya

Acara Galaxy Unpacked 2025 telah selesai digelar dan Samsung resmi