Samsung Electronics mengumumkan akan memperkenalkan model terbaru dalam jajaran seri Galaxy S, yaitu Galaxy S25 Edge, melalui acara peluncuran daring (online) pada 13 Mei 2025 pukul 07.00 WIB.
Pengumuman ini hadir di tengah evolusi smartphone yang semakin canggih dan terintegrasi dengan Artificial Intelligence(AI), mengubah perangkat seluler dari alat praktis menjadi pendukung konektivitas, kreativitas, dan produktivitas.
Samsung menyatakan terus berupaya memahami kebutuhan pengguna yang berkembang, termasuk meningkatnya harapan akan desain perangkat yang ringkas dan ringan tanpa mengorbankan performa atau inovasi. Galaxy S25 Edge diposisikan sebagai jawaban atas kebutuhan tersebut, menggabungkan performa tingkat flagship dengan portabilitas.
Dengan konsep “Beyond Slim”, Galaxy S25 Edge dirancang tidak hanya menonjolkan kerampingan, tetapi juga merefleksikan inovasi dalam bentuk yang presisi melalui setiap lekukan dan komponennya, bertujuan menghadirkan pengalaman premium khas seri S. Samsung memposisikan model ini sebagai perangkat yang akan menetapkan standar baru dalam kemampuan smartphone dan membuka era pertumbuhan baru dalam industri seluler.
Sebagai bagian dari seri Galaxy S25, Galaxy S25 Edge akan menghadirkan pengalaman kamera yang ditingkatkan dengan AI mobile, memungkinkan pengguna untuk berkreasi dalam setiap aspek fotografi, mulai dari pengambilan gambar hingga penyuntingan dan berbagi.
Disebutkan bahwa meskipun memiliki bentuk yang ramping, Galaxy S25 Edge akan dilengkapi lensa wide 200MP, mempertahankan kemampuan fotografi khas lini Galaxy. Integrasi Galaxy AI bertujuan mengubah kamera menjadi “lensa pintar” yang membantu mengenali hal-hal penting dan mendukung penciptaan momen baru.
Acara peluncuran perangkat ini di Indonesia dilakukan daring pada 13 Mei, dan akan menampilkan evolusi terbaru Galaxy, serta menyoroti inovasi teknis dan pemikiran visioner tim pengembang Samsung yang dirancang berdasarkan kebutuhan pengguna untuk mendefinisikan ulang ekspektasi terhadap sebuah smartphone.
Catat tanggalnya, siap-siap ponsel tipis flagship dari Samsung akan hadir.