Dark
Light

Saksikan Semua Trailer yang Diungkap di PC Gaming Show E3 2017 di Sini

1 min read
June 14, 2017

Respons positif dari para gamer terhadap PC Gaming Show sejak diperkenalkan perdana dua tahun silam mendorong tim PC Gamer untuk terus melangsungkannya. Acara ini memang tidak dirancang buat menyaingi kehebohan konferensi EA atau Sony, namun didedikasikan kepada para fans, juga dimaksudkan buat merangkul developer besar maupun independen.

Meski demikian, ternyata PC Gaming Show di E3 2017 tidak kalah seru dari presentasi para publisher dan console maker. Di sana, ada pengumuman expansion pack buat game strategi turn-based XCOM 2, penyingkapan porsi gameplay dari remake Battletech, video gameplay Total War: Warhammer 2, hingga penyingkapan Age of Empires: Definitive Edition sebagai bagian dari perayaan ulang tahun ke-20 Age of Empires.

Semua video dan trailer di PC Gaming Show 2017 dapat Anda nikmati di bawah.

XCOM 2: War of the Chosen

Ooblets

BattleTech

Sesi kustomisasi:

Gameplay in-development:

Mount and Blade 2: Bannerlord

Total War: Warhammer 2 ‘Battle of the Fallen Gates’

Shadowverse: Wonderland Dreams

Tunic

PlayerUnknown’s Battlegrounds

Presentasi fitur dan gerakan baru seperti memanjat, melompati halangan, serta penambahan sistem cuaca:

Killing Floor 2: Summer Sideshow

Ylands

Gameplay trailer:

The Last Night

Developer memamerkan porsi gameplay versi pre-alpha dari game platformer indie ini PC Gaming Show 2017. Kontennya mirip trailer yang diungkap di konferensi E3 2017 Microsoft, sama-sama sangat stylish, namun durasinya lebih panjang.

Griftlands

Lone Echo

Permainan action ini disiapkan secara eksklusif untuk platform virtual reality Oculus Rift.

LawBreakers

Trailer baru ini membahas pengalaman para gamer mencoba LawBreakers, serta mengulik bagaimana menantangnya permainan karena ancaman bisa datang dari segala arah. LawBreakers akan meluncur di tanggal 30 Agustus 2017.

Wargroove

Middle-Earth: Shadow of War

Shadow of War siap dirilis tanggal pada 10 Oktober 2017 di PC, Xbox One dan PlayStation 4.

Age of Empires Definitive Edition

Di edisi ‘Devinitive’ dari Age of Empire ini, Microsoft Studios membubuhkan dukungan resolusi 4K, menambahkan fitur zoom. memoles gameplay-nya, serta melakukan remaster pada audio.

Previous Story

Patamar Capital Bidik Investasi Startup Berunsur Sosial di Asia Tenggara

Next Story

Homecare24 Hadirkan Layanan On Demand Perawat dan Caregiver

Latest from Blog

Don't Miss

25 Trailer Game Baru yang Diputar di Ajang The Game Awards 2021

Sesuai namanya, The Game Awards merupakan sebuah ajang penghargaan untuk

Trailer Resmi Game FIFA 22 Sudah Bisa Ditonton

Trailer FIFA 22 sudah diunggah di akun resmi EA, artinya