Sailfish OS Kini Bisa Menjalankan Aplikasi Android

1 min read
September 18, 2013

Kabar baru datang dari Sailfish OS. Jolla, perusahaan yang didirikan oleh para mantan karyawan Nokia pegembang MeeGo, baru-baru ini mengumumkan kompatibilitas Sailfish OS untuk menjalankan aplikasi-aplikasi Android.

Sebagai pemain baru di ranah sistem operasi mobile, tentunya belum banyak aplikasi native yang sudah dikembangkan untuk Sailfish OS. Dengan demikian, langkah yang diambil Jolla untuk menyediakan kompatibilitas Sailfish OS dengan Android ini terbilang sangat strategis. Jolla kini bisa meyakinkan para penggunanya untuk tak perlu khawatir mengenai ketersediaan aplikasi karena perangkat-perangkat berbasis Sailfish OS besutan Jolla bisa digunakan untuk menjalankan aplikasi Android.

Tidak hanya itu. Sailfish OS juga kompatibel dengan arsitektur perangkat keras yang ditujukan untuk sistem operasi Android. Dari sisi produsen, langkah Jolla ini bisa membujuk lebih banyak produsen-produsen ponsel pintar berbasis Android untuk juga mengembangkan perangkat berbasis Sailfish OS karena mereka bisa langsung menggunakan arsitektur perangkat keras yag selama ini sudah dipakai.

Kepada TechCrunch, Jolla juga menyatakan sedang merencanakan untuk membuka batch kedua pre-order Jolla phone. Belum ada keterangan spesifik perihal kapan batch kedua tersebut akan dimulai. Meskipun demikian, batch pertama pre-order Jolla phone terbilang sukses. TechCrunch menyebut bahwa tidak kurang dari 50.000 perangkat Jolla phone habis dipesan.

Bersama Tizen dan Firefox OS, tentunya menarik untuk disimak kiprah sistem operasi mobile alternatif ini. Bagi saya sendiri, duopoli Android dan iOS menjadikan pasar sistem operasi mobile cukup jenuh. Barangkali hadirnya sistem operasi baru seperti Sailfish OS, Tizen, dan Firefox OS bisa memberi inovasi yang segar di industri mobile.

 

Sumber: TechCrunch.

Previous Story

The Engineers in UX

Next Story

BlackBerry: BBM Eksklusif Untuk Samsung? Itu Tidak Benar!

Latest from Blog

Don't Miss

Mulai 3 Jutaan, vivo V50 Lite Hadir dengan Baterai 6.500 mAh dan 90W FlashCharge

Mulai 3 Jutaan, vivo V50 Lite Hadir dengan Baterai 6.500 mAh dan 90W FlashCharge

Saat ini, kebanyakan smartphone dibekali dengan baterai 5.000 mAh. Sebetulnya
Ini-Dia-Persyaratan-Minimum-RAM-dan-Penyimpanan-Internal-Terbaru-dari-Google-untuk-Smartphone-Android-1

Ini Dia Persyaratan Minimum RAM dan Penyimpanan Internal Terbaru dari Google untuk Smartphone Android

Google menetapkan syarat baru terkait kapasitas penyimpanan minimum bagi smartphone