Dark
Light

[Rumor] Motorola Siapkan Phablet Xplay

1 min read
March 26, 2014

Pasar phablet nampaknya akan semakin ramai di tahun 2014. Kali ini Motorola yang dirumorkan sedang mempersiapkan sebuah perangkat berukuran layar 6,3 inci yang diberi kode nama Xplay.

Seperti yang dilansir oleh Digital Trends, rumor mengenai Xplay berasal dari media sosial Weibo. Selain ukuran layar, beberapa spesfikasi lain Xplay juga sudah beredar. Diantaranya adalah prosesor quad core Snapdragon 800 berkecepatan 2,2 GHz dan memori RAM sebesar 2 GB. Xplay juga disebut-sebut akan hadir dengan sistem operasi Android versi 4.2.2 Jelly Bean. Cukup janggal mengingat perangkat-perangkat keluaran Motorola sebelumnya seperti Moto X dan Moto G hadir dengan versi Android yang terbaru di masanya.

Xplay dirumorkan akan dirilis di kuartal ketiga 2014. Nama Xplay juga diperkirakan tidak akan menjadi nama resmi perangkat ini saat dirilis nanti karena sudah digunakan sebagai nama produk oleh vendor perangkat elektronik lain. Belum ada informasi mengenai harga yang akan dibanderol oleh Motorola untuk Xplay serta di negara mana saja Xplay akan dijual.

 

Sumber: Digital Trends.

Previous Story

RollerCoaster Tycoon 4 Sedang Digarap Untuk PC dan Mobile

Next Story

Ramaikan Pemilu Indonesia 2014, Google Luncurkan Portal Khusus Pemilu

Latest from Blog

Don't Miss

OPPO-Find-X8-Series-Hadir-dengan-Sistem-Kamera-Hasselblad-dan-Flux-Theme,-Siap-Abadikan-Momen-Liburan-Akhir-Tahun

OPPO Find X8 Series Hadir dengan Sistem Kamera Hasselblad dan Flux Theme, Siap Abadikan Momen Liburan

Liburan akhir tahun identik dengan momen-momen spesial yang wajib diabadikan.
Mulai-dari-Rp9.999.000,-iQOO-13-dengan-Snapdragon-8-Elite-Sudah-Tersedia-Hari-Ini

Mulai dari Rp9.999.000, iQOO 13 dengan Snapdragon 8 Elite Sudah Tersedia Hari Ini

Mulai dari berkomunikasi, bekerja, bikin konten, hingga mencari hiburan, smartphone