Dark
Light

[Rumor] HTC One M9 Dilepas Maret Dengan Bekal Snapdragon 810 dan Kamera 20MP

1 min read
January 20, 2015

HTC tampaknya sedang mempersiapkan diri menjelang digelarnya event tahunan Mobile World Congress, Maret mendatang di Barcelona, Spanyol. Salah satu bekal yang sedang dipersiapkan menurut Bloomberg adalah smartphone generasi terbaru HTC One M9.

HTC One M9 merupakan generasi penerus dari HTC One M8 yang sudah lebih dahulu tebar pesona di hampir seluruh pasar potensial HTC. Sebagai versi terbaru, tak berlebihan jika seluruh penggemar HTC mempunyai ekspektasi tinggi terhadap perangkat ini.

Gayung bersambut, sebagaimana disebutkan oleh Bloomberg bahwa HTC berkeinginan untuk membuat HTC One M9 tampil mencolok di MWC 2015 dengan sederet peningkatan yang signifikan.

Pertama, HTC membenamkan prosesor terbaru Qualcomm Snapdragon 810 yang juga digunakan oleh Xiaomi Mi Note dan Mi Note Pro. Soal kecepatan dan performa tak perlu diragukan, ataupun soal kemampuan 4G LTE yang dibawa oleh chip ini.

 

Info Menarik: Segera Miliki Robot Mecha Raksasa Kuratas, Cuma Ada Satu di Dunia

 

Kedua, HTC akan menanamkan kamera belakang 20MP yang merupakan sensor paling tinggi yang pernah dibenamkan di perangkat smartphone. (Update: Lumia pernah merilis Lumia 1020 dengan 41 megapixel. Meski demikian kita belum tahu teknologi apa yang dibenamkan HTC, apakah akan bisa menandingi PureView di perangkat Lumia atau tidak). Tak berlebihan bila kita sebut HTC sebagai vendor yang paling berani mengoprek sektor kamera secara signifikan setiap kali menelurkan versi terbaru kendati masih dalam satu keluarga.

Sementara untuk kamera depan belum ada detail berapa ukuran sensor yang digunakan, namun dapat dipastikan membawa teknologi UltraPixel yang memungkinkan perangkat menangkap objek dengan hasil optimal meski mendapat pencahayaan yang minimal.

Tak banyak perubahan yang dilakukan oleh HTC di bagian desain perangkat. Secara umum masih membawa garis desain HTC One M8, di sini tampak bahwa HTC tak terintimidasi oleh vendor lain yang justru terobsesi meluncurkan produk berlayar lebar.

Sektor audio menjadi sajian menarik berikutnya. Dimana HTC membenamkan teknologi audio dari Dolby 5.1 yang memastikan pengguna memperoleh sensasi suara menggelar saat mendengarkan musik kesayangannya. Penggunaan HTC Sense 7 menjadi pelengkap yang menyempurnakan segenap peningkatan di HTC One M9.

Sumber berita Bloomberg dan gambar header ilustrasi HTC One M8.

Previous Story

Tahun Ini Tiket.com Gencar Berpromosi dan Targetkan Kenaikan Penjualan Tiga Kali Lipat

Next Story

Sid Meier’s Starships Mengajak Kita Bertualang Menjelajahi Bintang

Latest from Blog

Don't Miss

Menanti Smartphone Lipat ‘Impian’ di Indonesia

OPPODi artikel ini saya akan menuliskan sebuah hal yang berbeda.
Smartphone Metaverse

HTC Desire 22 Pro Didapuk Sebagai Smartphone-nya Era Metaverse

Nama HTC dewasa ini sudah tidak lagi setenar dulu. Brand