Spekulasi terkait spesifikasi Apple Watch mulai bermunculan pasca diumumkan oleh Apple, 9 September lalu. Penyebabnya tak lain karena Apple tidak membeberkan secara rinci komponen perangkat keras yang akan dibawa.
Rumor terbaru muncul dan membeberkan informasi kapasitas RAM dan memori yang ditenteng oleh Apple Watch.
Adalah analis Timothy Arcuri dari Cowen and Company yang membeberkan sejumlah informasi komponen bagian dalam Apple Watch.
Catatan ini sebenarnya disiapkan untuk investor dimana disebutkan bahwa Apple Watch akan membawa RAM berkapasitas 512MB, kemudian memori internal standar 4GB serta fitur radio GPS yang belum diketahui apakah dapat berfungsi secara mandiri atau hanya sebagian fitur yang diaktifkan.
Dalam laporannya tersebut, Timothy Arcuri percaya bahwa Apple juga akan menawarkan kapasitas 8GB sebagai alternatif namun tidak dipasang sebagai konfigurasi bawaan.
Info Menarik: Apple Akan Rilis iPad Air 2 di Bulan Oktober?
Menariknya Timothy Arcuri menyebutkan adanya chip Broadcom BCM43342 yang memuat fitur wireless 802.11 a/b/g/n, Bluetooth 4.0, dan penerima sinyal FM radio. Keberadaan chip ini pernah diangkat oleh Chipworks, mengindikasikan bahwa Apple Watch mampu menjalankan fungsi-fungsi GPS secara mandiri tanpa dukungan iPhone. Sebab komponen yang sama juga ditemukan di perangkat iPhone 5s.
Hanya saja informasi ini berlawanan dengan penjelasan Apple kala memperkenalkan Apple Watch, dimana menurut pihak Apple, smartwatch miliknya itu mendukung teknologi GPS namun membutuhkan sambungan dari iPhone 6. Tanpa itu, GPS di Apple Watch tidak akan bekerja sebagaimana mestinya.
Perbedaan ini kemudian memunculkan pendapat bahwa bila chip Broadcom BCM43342 benar akan dibawa oleh Apple Watch, maka kemungkinan besar fitur yang dibawa sudah ‘dihilangkan’ oleh Apple.
Salah satunya tentu adalah yang benar, apakah Apple ataukah Timothy Arcuri. Kita masih harus menunggu beberapa bulan ke depan untuk mengetahui yang sebenarnya.
Sumber berita Phonearena.