Salah satu tim Free Fire unggulan yaitu RRQ Kazu jadi tim pertama yang mengumumkan formasinya untuk FFML Season 6 Divisi 1. Tepat pada Selasa (16/8) yang lalu, RRQ mengumumkan para pemainnya untuk menghadapi liga Free Fire lokal kelas tertinggi di skena esports Indonesia.
RRQ Kazu sendiri merupakan tim yang bermain sangat buruk pada FFML Season 4. Dulu masih bernama Hades, tim tersebut bermain sangat buruk dan harus mencicipi rasanya degradasi ke FFML Season 5 Divisi 2.
Di sisi lain, RRQ Hide mengisi posisi tim untuk FFML Season 5 Divisi 1, meski memang performanya juga jauh dari ekspektasi.
Dengan permainan memukau di musim tersebut akhirnya RRQ Kazu kembali mengisi Divisi 1. Faktor utama yang membawa mereka kembali ke divisi tertinggi adalah performa yang sangat baik.
Lagi-lagi sosok Legaeloth mampu menjadi kunci penting sekaligus momentum tim untuk bangkit. Prestasi tersebut juga beriringan dengan kemenangan divisi Free Fire Indonesia yang diisi pemain RRQ pada SEA Games 2021 di Vietnam.
Pada wawancara singkatnya di Gama Tower, Legaeloth mengatakan bahwa dirinya sangat berambisi menjuarai FFML Season 6 Divisi 1.
“Untuk target dalam waktu dekat, pastinya kita mau rebut gelar juara FFML ya. Supaya kita bisa kembali ke panggung turnamen internasional lagi,” ujar Legaeloth di wawancara singkat tersebut.
Menghadapi musim baru, ada satu sosok yang menjadi tumpuan baru RRQ Kazu yaitu seorang pelatih.
RRQ Kazu di FFML Season 6 Simpan Ekspektasi Tinggi
https://www.youtube.com/watch?v=C3CXZm4alVo
Dari kanal YouTube Team RRQ, akhirnya terungkap figur penting yang akan menjadi pelatih RRQ Kazu.
Nama tersebut adalah Ady Gustiawan, pelatih yang juga berkolaborasi dengan Bang Fayad dan Afm untuk memimpin tim Indonesia meraih medali emas di SEA Games 2021 Vietnam lalu.
Ady Gustiawan sendiri bukan sosok pelatih baru, bahkan layak disebut senior mengingat sempat melatih berbagai tim seperti RANS Esports.
https://www.instagram.com/p/CUP9o1Hv-ds/
Tentu ada harapan tinggi dengan kehadiran Ady setidaknya membalas kekecewaan atas performa RRQ Hades di FFML Season 4 yang lalu.
Berikut roster RRQ Kazu di FFML Season 6 Divisi 1, yaitu:
1. Richard “Legaeloth” William Manurung – Kapten/Shoutcaller
2. Ibnu “PacMan” Nasir Ramdani – Support
3. Victor “Maybee” Innosensius – Rusher
4. Nur “Jars” Ivaldi Fajar – Rusher
5. Shahin “Razor” Taskhir – 2nd Rusher
6. Ady “Ady” Gustiawan – Pelatih
Dengan formasi ini, maka RRQ Kazu hanya mendatangkan pelatih baru ke dalam formasi tim. Tidak ada pemain baru mengingat performanya masih terbilang tajam melihat hasil di FFML Season 5 Divisi 2.