Dark
Light

Rocket Internet Siap Luncurkan Situs Perbandingan Harga PricePanda di Asia Tenggara

1 min read
May 7, 2012

Kami baru saja menerima informasi bahwa Rocket Internet berencana untuk meluncurkan situs e-commerce lain yang menyasar pasar Asia Tenggara. Kali ini sebuah situs perbandingan harga online yang dinamakan PricePanda.

Kami mempelajari bahwa situs tersebut akan diluncurkan setelah mereka memiliki mitra lokal layanan e-commerce yang cukup agar layanan tersebut berjalan meski mereka sendiri telah memiliki layanan e-commerce sendiri seperti Zalora dan Lazada; yang sebenarnya belum cukup. Saat ini, Rocket Internet sedang dalam proses mendekati para retailer dan perusahaan e-commerce lokal di area dan mengajak mereka untuk bergabung sebagai rekanan agar jumlah barang yang bisa diperbandingkan di situs pembanding harga nantinya bisa lebih banyak.

Seperti juga layanan situs pembanding harga yang ada di luar sana, PricePanda akan memberikan fasilitas bagi pengunjung untuk melihat harga barang dari semua perusahaan e-commerce di situs mereka, dan mengarahkan pengunjung ke situs partner mereka untuk melakukan pemesanan dan pembayaran. Yang cukup dilakukan oleh semua partner e-commerce mereka adalah membagikan daftar harga barang mereka di PricePanda dan situs ini akan mengurus sisanya.

Berdasarkan pencarian secara singkat DNS di Whois, sepertinya Rocket Internet telah mereservasi nama domain untuk Singapura, Malaysia, Filipina dan Vietnam, jadi sepertinya akan diluncurkan secara bersamaan di seluruh area, seperti yang biasa dilakukan Rocket Internet. Tidak ada informasi tambahan tentang PricePanda, namun saya jamin akan ada berita lagi dari PricePanda.

Rama Mamuaya

Founder, CEO, Writer, Admin, Designer, Coder, Webmaster, Sales, Business Development and Head Janitor of DailySocial.net.

Contact me : [email protected]

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Previous Story

Rocket Internet set to launch price comparison site PricePanda all over SEA

Next Story

Catatan Penting di Acara BlackBerry World 2012

Latest from Blog

Don't Miss

Blibli rayakan ulang tahun ke-12

Ulang Tahun ke-12, Blibli Hadirkan Program “Blibli Annive12sary”

Dengan persaingan yang semakin ketat, eksistensi sebuah e-commerce di Indonesia
TikTok Shop

TikTok Shop Tingkatkan Fitur dan Fasilitas Menjelang Tahun Ketiganya di Indonesia

TikTok merupakan salah satu media sosial yang paling digandrungi saat