Dark
Light

RHA TrueControl ANC Hadir Membawa Active Noise Cancellation dan Dukungan Wireless Charging

1 min read
November 23, 2020

Pabrikan perangkat audio asal Skotlandia, RHA Audio, kembali memperkenalkan TWS terbaru sekaligus produk ketiganya di segmen ini. Dijuluki RHA TrueControl ANC, perangkat ini menghadirkan fitur yang absen pada TWS besutan RHA sebelumnya, yakni active noise cancellation (ANC).

Seperti halnya banyak TWS premium lain (dan seperti yang tersirat dari namanya), TrueControl menawarkan kebebasan bagi pengguna untuk mengatur intensitas fitur ANC-nya. Bahkan mode ambient-nya pun bisa disesuaikan, sehingga pengguna dapat mengatur seberapa banyak suara dari sekitar yang ingin ia dengarkan.

Mode ambient ini pun juga dapat diaktifkan secara cepat, cukup dengan menyentuh dan menahan earpiece sebelah kiri. Jadi ketika ada seseorang yang mengajak bicara, pengguna hanya perlu menerapkan gesture tersebut, lalu melepaskan jarinya untuk kembali mendengarkan lagu yang tengah diputar sebelumnya.

Secara teknis, TrueControl mengemas driver tipe dynamic berdiameter 6 mm. Ukurannya memang sama seperti milik TrueConnect, akan tetapi kinerjanya semestinya agak berbeda mengingat respon frekuensinya pun juga berbeda. Faktor lain yang juga bakal berpengaruh terhadap kualitas suaranya adalah dukungan codec AAC dan aptX, yang keduanya tidak bisa kita jumpai pada TrueConnect.

Di balik rangkanya yang tahan air dengan sertifikasi IPX4, tertanam baterai yang mampu bertahan selama 5 jam pemakaian (dengan ANC menyala), sedangkan charging case-nya bisa menyuplai sekitar 15 jam daya baterai ekstra (total 20 jam pemakaian). Berbeda dari sebelumnya, case milik TrueControl ini dapat diisi ulang secara wireless di samping mengandalkan kabel USB-C.

Secara keseluruhan, TrueControl tidak dirancang untuk menggantikan TrueConnect, apalagi mengingat versi baru TrueConnect baru dirilis bulan Juli lalu. TrueControl merupakan alternatif bagi konsumen yang tidak suka dengan desain bertangkai ala AirPods, serta yang membutuhkan lebih dari sebatas isolasi suara secara pasif.

Tentu saja, TrueControl juga ditujukan buat yang memiliki budget ekstra. Pasalnya, harga TWS ini cukup tinggi di angka $300. Di rentang harga tersebut, TrueControl bakal bersaing langsung dengan Sennheiser Momentum True Wireless 2 maupun Devialet Gemini yang sama-sama datang dari brand yang dekat dengan kalangan audiophile.

Sumber: SlashGear.

Review-ASUS-VivoBook-Ultra-14-K413-2
Previous Story

[Review] ASUS VivoBook Ultra 14 (K413), Lebih Hemat untuk Gen Z

Next Story

Intel Luncurkan Reference Laptop Bernama NUC M15

Latest from Blog

Don't Miss

OPPO Enco X3i Resmi Rilis di Indonesia, Hadirkan Pengalaman Audio Premium

OPPO memperkenalkan earbuds true wireless terbaru, Enco X3i. TWS ini

HUAWEI FreeBuds 6i Tawarkan Audio Berkualitas dengan Harga Terjangkau

Penggunaan True Wireless Stereo (TWS) semakin populer. Perangkat ini bisa