Dark
Light

Recehan.com Terus Berbenah, Tambah Fitur Baru

1 min read
August 12, 2010

Recehan.com, sebuah situs yang bisa menjadi menjadi pilihan bagi mereka yang ingin mendapatkan atau menawarkan pekerjaan lepas yang ‘ringan’ dan bisa dikerjakan secara singkat ini, terus berbenah dan menambahkan beberapa fitur.

Situs yang masih taraf aplha ini kini menambahkan beberapa fitur, seperti tagging, area tambahan untuk instruksi awal, fasilitas embed code video dari YouTube, perbaikan pada fitur umpan balik serta perubahan tampilan pada komunikasi antara pembeli dan penjual.

Untuk fitur tagging, kini pengguna Recehan bisa menandai gig/tawaran pekerjaan dengan kata kunci tertentu, sehingga memudahkan pembeli atau pengguna lain untuk melihat gig Anda, jadi ketika pengguna tertentu sedang melihat gig dari pengguna lain, maka di halaman gig tersebut akan muncul tautan dengan kata kunci yang sama dari gig yang ditawarkan pengguna lain.

Recehan juga kini menambahkan kolom instruksi ketika pengguna ingin menambahkan keterangan tentang gig yang mereka buat. Fasilitas ini, seperti yang dijelaskan oleh Recehan, berguna bagi pembuat gig untuk memberikan penjelasan tentang layanan yang mereka akan kerjakan. Bersamaan dengan fitur ini, Recehan.com juga menambahkan fasilitas dimana pembuat gig bisa menempatkan embed code video dari YouTube. Keduanya berguna untuk meyakinkan pembeli tentang keseriusan dari penyedia jasa atau gig yang bisa juga berguna sebagai sarana promosi tentang jasa yang ditawarkan.

Recehan juga melakukan perubahan user interface pada halaman komunikasi order antara penjual dan pembeli gig. Tampilan yang baru ini menggunakan pendekatan offline chat, dimana penjual dan pembeli dapat meninggalkan pesan pada order yang sedang aktif.

Beberapa perubahan lain yang dilakukan Recehan antara lain, perubahan pada proses registrasi, kini pengguna dapat melakukan log masuk sebelum melakukan verifikasi email, kemudian penambahan fitur sosial berupa tautan untuk melakukan tweet yang letaknya dibagian atas halaman gig tertentu. Anda juga bisa melakukan retweet atas suatu gig dihalaman utama Recehan, dengan melakukan klik pada tautan retweet yang akan muncul ketika pengguna menggeser mouse ke gig tertentu.

Recehan juga membuat perbaikan pada layanan umpan balik serta urutan gig, yang kini diurutkan berdasarkan umpan balik dan tanggal pembaruan dari gig tersebut.

Beberapa perbaikan atas kekurangan yang saya sarankan pada artikel DailySocial tentang Recehan sebelumnya, antara lain seperti penambahan fasilitas untuk memberikan kesan bahwa tawaran yang diberikan serius, seperti fasilitas yang memungkinkan menambah video dari YouTube serta kolom instruksi, fasilitas sosial ke Twitter dengan fitur tweet dan retweet, kini telah tersedia di Recehan.com.

Namun, seperti juga beberapa komentar yang ada di artikel sebelumnya, Recehan memiliki kemiripan dengan berbagai layanan lain, bahkan ada yang warna atau ciri desainnya yang sama, mungkin Recehan bisa melakukan perbaikan di tampilan desain halaman situs mereka, perubahan yang cukup besar memang, tetapi jika mereka bisa memberikan karakter tertentu yang bisa menambahkan ciri khas yang membedakannya dengan layanan sejenis, saya pikir akan jauh lebih baik. Jenis layanan mungkin bisa sama, tetapi ada ciri lain yang bisa membedakan.

Ada pendapat dengan pembaruan yang dilakukan Recehan? Mari diskusikan pendapat Anda pada kolom komentar.

Wiku Baskoro

Penggemar streetphotography, penikmat gadget, platform agnostic gamers, build Hybrid.co.id to make impact.

4 Comments

  1. Harusnya ada fitur laporan. Jadi siapa saja bisa melaporkan kalau tawarannya menyalahi etika.
    Karena beberapa hal yang saya lihat menjual sesuatu yang ilegal seperti tema wordpress premium.

  2. Ho, ini macam fiverr.com versi lokal ya? Bagus. +1 Untuk mas Didats
    “Harusnya ada fitur laporan. Jadi siapa saja bisa melaporkan kalau tawarannya menyalahi etika.
    Karena beberapa hal yang saya lihat menjual sesuatu yang ilegal seperti tema wordpress premium.”

  3. Idenya gak orisinil. Script clone fiverr juga banyak beredar di internet.
    Hanya dengan satu klik semua orang bisa situs kaya gini.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Previous Story

Yahoo! Tancap Gas, Koprol Kendaraannya

Next Story

deviantART Perkenalkan Muro: “Meja Gambar” Berbasis HTML5

Latest from Blog

Don't Miss

Playground Web3 platform

Playground Hadirkan Platform untuk Menemukan Proyek dan Game Web3 Terpercaya

Meski kerap menjadi topik pembicaraan dalam setahun terakhir, tren Web3
Indonesia-Miliki-12-Gelar-Unicorn-di-Tahun-2021-Anggota-Baru-Muncul-di-Penghujung-Tahun

Indonesia Miliki 12 Gelar Startup Unicorn di Tahun 2021, Anggota Baru Muncul di Penghujung Tahun

Penghujung tahun 2021 memberikan kejutan kepada para pelaku dan startup