Dark
Light

Rayakan Tahun Baru dengan OPPO AI Studio, Ubah Harapan Jadi Karya Seni Digital

1 min read
December 23, 2024
Rayakan-Tahun-Baru-dengan-OPPO-AI-Studio,-Ubah-Harapan-Jadi-Karya-Seni-Digital

Tahun baru 2025 adalah babak baru, saat dimana cerita lama bertemu dengan harapan baru yang penuh semangat. Momen ini menjadi kesempatan sempurna untuk mengekspresikan harapan atau impian yang selama ini terpendam.

Anda dapat merangkai resolusi yang menginspirasi dan merayakan setiap langkah kecil menuju pencapaian besar secara kreatif dengan OPPO AI Studio. Menyambut tahun baru 2025, OPPO mempersembahkan program #TahunBaruSeruBersamaOPPO.

Dengan OPPO AI Studio yang tersedia pada Reno12 Series dan Find X8 Series, pengguna dapat mengubah ucapan dan harapan mereka menjadi karya seni digital yang unik dan inspiratif. Program ini menjadi cara yang menyenangkan untuk mengabadikan semangat tahun baru dengan sentuhan teknologi canggih OPPO.

OPPO AI Studio memanfaatkan kecanggihan teknologi AI untuk mengubah foto menjadi karya seni digital. Dengan berbagai pilihan template kreatif, fitur ini memungkinkan pengguna mengekspresikan cerita, harapan, dan semangat mereka melalui visual yang unik dan personal, meski tanpa keahlian desain grafis.

OPPO Year-End Greetings: New Year Resolutions

Berikut langkah-langkah untuk berpartisipasi dalam OPPO Year-End Greetings: New Year Resolutions.

  • Buka aplikasi OPPO AI Studio dan jelajahi berbagai pilihan template kreatif yang tersedia.
  • Pilih template yang paling sesuai untuk mewakili pesan atau resolusi peserta.
  • Unggah hasil kreasi peserta di Instagram dengan caption yang menceritakan ucapan selamat akhir tahun atau resolusi untuk 2025.
  • Sertakan hashtag: #OPPOAIStudio, #TahunBaruSeruBersamaOPPO, #OPPOReno12Series, dan #OPPOFindX8Series pada unggahan peserta.
  • Pastikan peserta mengikuti akun @OPPOIndonesia dan menandai akun tersebut di unggahan peserta.
  • Tag teman atau keluarga peserta untuk ikut serta dalam program ini.

Periode program OPPO Year-End Greetings: New Year Resolutions berlangsung mulai 21 Desember 2024 hingga 21 Januari 2025. Pemenang akan diumumkan pada 25 Januari 2025 melalui akun resmi media sosial OPPO Indonesia. Pemenang dengan konten terbaik akan mendapatkan total hadiah 8 OPPO Enco Buds2 dan Merchandise Eksklusif OPPO.

OPPO AI Studio dapat diakses secara gratis sebagai aplikasi bawaan pada perangkat Reno12 Series dan Find X8 Series. Pengguna juga dapat check-in setiap hari melalui aplikasi ini untuk mengumpulkan poin yang dapat ditukarkan dengan tema foto menarik.

Dengan beragam template seperti Koboi, Ksatria, Venom, Disko, dan banyak tema unik lainnya, OPPO AI Studio memberikan pengalaman untuk setiap pengguna dapat mengekspresikan kreativitas mereka dengan cara yang menyenangkan. Tertarik transformasikan ide dan harapan menjadi visual yang memukau dengan OPPO AI Studio?

Samsung-Galaxy-A16-5G-Terjangkau-dan-Mudah-Didapatkan
Previous Story

Samsung Galaxy A16 5G Terjangkau dan Mudah Didapatkan

Kingston-Technology-Kembali-Duduki-Posisi-No.-1-di-Pasar-Modul-DRAM-Global
Next Story

Kingston Technology Kembali Duduki Posisi No. 1 di Pasar Modul DRAM Global

Latest from Blog

Don't Miss

OPPO Reno13 Series Pamerkan 3 Kehebatan Fitur AI Livephoto

OPPO Indonesia memulai tahun 2025 ini dengan gebrakan baru lewat
Reno13 Series

Ini Fitur Unggulan OPPO Reno13 Series, Foto Underwater dan Ada Fitur AI Livephoto

OPPO sudah membuka pre-order perangkat Reno13 Series sampai dengan 15