Dark
Light

Raih Suntikan Investasi Dari CookPad, DapurMasak Masuk ke Dalam Ranah global

1 min read
January 15, 2014

Siapa sangka sosok yang dulu menjadi inspirasi kini malah justru menjadi “teman dekat”. Mungkin itulah yang kini dirasakan oleh DapurMasak yang baru saja mengumumkan telah bermitra dengan CookPad, situs berbagi resep terbesar dari Jepang yang merupakan inspirasi terbentuknya DapurMasak.

Jika masih ingat, dalam artikel kami pada 2012 lalu, DapurMasak, yang dinobatkan sebagai pemenang SparxUp tahun 2012 mengungkapkan, ide pencetusan DapurMasak berasal dari situs yang serupa yaitu CookPad. Misi yang diusung oleh CookPad diakui sendiri oleh Soegianto Widjaja, founder DapurMasak, sebagai misi yang juga ingin dibawa dan diperkenalkan kepada banyak pengguna internet di Indonesia yang cinta terhadap dunia kuliner.

Berangkat dari suatu bentuk inspirasi dan upaya yang dihadirkan oleh Soegianto dan segenap tim, hari ini bisa dikatakan merupakan hasil yang diperoleh dari bentuk inspirasinya tersebut. Secara resmi, hari ini DapurMasak mengumumkan telah mendapatkan suntikan investasi dari CookPad dan menjadi salah satu “anggota keluarga” dari situs yang dibangun oleh Aki Sano – seorang digital entrepreneur asal Jepang yang sukses membawa CookPad mendunia yang kini juga masuk menjadi salah satu bagian direksi dari DapurMasak.

Dalam press release yang dikirimkan kepada redaksi kami, DapurMasak menyatakan suntikan investasinya kali ini membuat DapurMasak ikut masuk menjadi bagian strategi global dari CookPad dalam menyebarkan semangat memasak yang menyenangkan dan menghadirkan pengalaman tersendiri bagi penggunanya. CookPad sendiri saat ini telah mengakuisisi startup kuliner lainnya yaitu Mis Recetas dari Spanyol dan juga AllTheCooks dari Amerika.

Dengan menjadi bagian dari CookPad, tentunya DapurMasak akan dapat bersinergi dengan “saudara-saudaranya” untuk mempertegas dan memperkuat strategi bisnis sebagai startup kuliner nomor satu di Indonesia. Yang jelas, investasi CookPad yang ditanamkan pada DapurMasak merupakan suatu awal yang sangat baik dalam menghadirkan layanan berbagi resep yang kian disempurnakan.

Seperti yang kami kutip dari halaman StartupBisnis, CookPad sendiri memiliki monetisasi bisnis yang cukup baik dan “user-friendly” dengan menggunakan metode yakni pengiklan yang dimasukkan ke dalam konten yang disajikan, sehingga tidak begitu mengganggu “pemandangan” pengguna sementara keperluan bisnis dapat tercapai dengan baik. Hal tersebut tentunya juga dapat diadaptasi oleh DapurMasak ke depannya.

Press Release resmi dari DapurMasak dapat dilihat pada halaman Wire @DS di sini.

[ilustrasi foto dari: Shutterstock]

Previous Story

Microsoft: Xbox One Bukan Console Game Terakhir Kami

Next Story

Indosat Pertaruhkan Kembali Layanan Toko Musik Digital Melalui Indosat Arena Musik

Latest from Blog

Don't Miss

DailySocial berbincang tentang pengaruh pandemi terhadap bisnis layanan food media, seperti Endeus, Yummy, dan Cookpad Indonesia / Depositphotos

“Ngebulnya” Dapur Platform Resep Online Sejak Pandemi

Bicara urusan perut memang tidak pernah kelar, di tengah pandemi

5 Tool Riset Trending Topik di Media Sosial

Konten kreator, blogger dan buzzer dituntut untuk selalu up to