Dark
Light

Qajoo Studio Siapkan Aplikasi Task Management Takzo dengan Sentuhan Budaya Indonesia

1 min read
August 21, 2015

Takzo, aplikasi task management dengan sentuhan budaya Indonesia / Shutterstock

Pengembang perangkat lunak lokal Qajoo Studio akan segera meluncurkan aplikasi task management Takzo. Aplikasi yang hadir dalam bentuk web dan versi beta ini dikembangkan dengan memasukkan unsur budaya Indonesia dan diharapkan mampu mendongkrak kinerja tim menjadi lebih produktif berkat beberapa fitur seperti Insights, Time Tracking, dan LBS (Location Based Service).

Menurut Founder dan CEO Qajoo Studio Alex Budiman, Takzo saat ini masih versi beta dan baru akan secara resmi diluncurkan pada akhir Agustus di Jakarta. “Saat ini, Takzo masih dalam versi beta dan berbasis aplikasi desktop. Aplikasi ini bisa diakses di PC atau laptop. Dalam waktu dekat, kami akan segera meluncurkan aplikasi Takzo yang berbasis iOS dan Android,” ungkap Alex.

Lebih jauh Alex menjelaskan bahwa Takzo adalah aplikasi task management berbasis performance analytics yang dibangun dengan memasukkan unsur-unsur fun dan budaya Indonesia sebagai ciri khas Qajoo selama ini. Menurut Alex, tren BYOD yang sedang populer di perusahaan dan jumlah pengguna smartphone yang cukup tinggi menjadi peluang tersendiri bagi aplikasi task management seperti Takzo.

“Perubahan ini menuntut para pekerja, pelaku bisnis dan pihak perusahaan dapat bekerja lebih cerdas, terorganisir dengan pendelegasian tugas yang lebih jelas, serta berjalan lancar sehingga seluruh tim dapat bekerja cepat. Hal ini menciptakan kebutuhan akan aplikasi mobile yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan personal maupun perusahaan. Banyak aplikasi mobile task management yang ada di market saat ini. Namun, aplikasi yang ada saat ini dari segi tampilan cenderung datar, tidak memiliki unsur fun [menyenangkan],” terang Alex.

Takzo mencoba hadir menjawab kebutuhan task management yang mampu mengelola project dan task dengan balutan unsur yang menyenangkan. Takzo hadir dilengkapi dengan fitur-fitur andalan, seperti Insights dan Time Tracking. Dengan fitur tersebut pengguna baik individu ataupun organisasi dapat memonito dan mengukur kinerja tim secara nyata. Data yang dihasilkan diharapkan mampu membantu individu, manajer, ataupun tim manajemen untuk menganalisis proyek yang sedang berjalan.

Layanan ini juga dilengkapi dengan fitur LBS yang diharapkan mampu meningkatkan akuntabilitas tim hanya pada tugas yang berkaitan dengan tim. Untuk unsur fun yang dijadikan pembeda, Takzo menyuguhkan unsur budaya lokal yang dapat dijumpai pada free sticker yang dapat digunakan untuk comment task dan motif Batik Megamendung yag hadir dalam tampilan fitur Pin Task.

Cara Mengatasi Smartphone Android Yang Terkena Brick
Previous Story

Intel Perlihatkan Konsep Ultrabook 2-in-1 Futuristis

Next Story

Sony Rilis SmartBand 2, Kini Dilengkapi Heart Rate Monitor

Latest from Blog

Don't Miss

Startup pengembang teknologi imersif Arutala memproduksi aplikasi berbasis teknologi Virtual Reality (VR), Augmented Reality (AR), Mix Reality (MR), PC Simulator, hingga 360° Video untuk berbagai sektor bisnis

Komitmen Arutala Percepat Implementasi Teknologi Imersif untuk Bidang Edukasi

Sebelum istilah metaverse ramai dibicarakan, banyak pihak yang skeptis dengan
Jajaran founder VCGamers / VCGamers

VCGamers Dapat Pendanaan 37,3 Miliar Rupiah, Hadirkan Platform Social Commerce dan NFT untuk Game

VCGamers merupakan sebuah platform social commerce untuk pemain game. Baru-baru