Dark
Light

Presiden Microsoft Indonesia Hengkang

1 min read
July 16, 2009

Tony Chen, President Direktur Microsot Indonesia hari ini secara resmi mengumumkan pengunduran dirinya dari perusahaan raksasa IT tersebut.

“Ini adalah keputusan yang sangat berat bagi saya. Microsoft adalah perusahaan yang menganut nilai-nilai besar dengan pegawainya yang juga mempunyai semangat besar, dan sayapun sangat mencintai kehidupan saya selama bekerja untuk Microsoft 7 tahun belakangan ini. Namun, setelah melakukan pertimbangan dalam waktu beberapa bulan ini, saya telah siap untuk memulai pengembangan baru dalam karir saya, dan mengambil keputusan sulit untuk meninggalkan Microsoft guna mengejar tantangan dan tanggung jawab yang  berbeda,” dikutip dari okezone

Keberhasilan Tony Chen di Microsoft Indonesia memang terlihat sangat jelas dengan makin dekatnya hubungan antara pemerintah RI dengan Microsoft dan juga dukungan Microsoft terhadap infrastruktur IT di berbagai institusi pemerintahan. Padahal kita tahu tingkat pembajakan produk-produk Microsoft di Indonesia sangatlah tinggi, namun berkat Tony Chen masalah ini sedikit demi sedikit mampu diatasi.

Tak hanya dengan pemerintah, Microsoft Indonesia juga mampu mendekati pengusaha warnet dengan paket-paket Microsoft Windows yang lebih murah untuk digunakan para pengusaha warnet, dan juga beberapa institusi pendidikan yang juga didukung oleh Microsoft. Microsoft juga nampak mampu menggaet pemain-pemain besar di kancah web Indonesia untuk menggunakan produk-produk Microsoft seperti Kompas (ePaper Silverlight), Kaskus, dan banyak lagi.

Good luck for you Mr Tony Chen, we’ll be waiting for your next venture 😉

hat tip:zapikoe

Rama Mamuaya

Founder, CEO, Writer, Admin, Designer, Coder, Webmaster, Sales, Business Development and Head Janitor of DailySocial.net.

Contact me : [email protected]

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Previous Story

Twitter + Facebook = Penguin FB

Next Story

BubuAwards Memasuki Masa Penjurian, Berdoa Dimulai!

Latest from Blog

Don't Miss

Microsoft 365 Copilot Kini Sudah Mendukung Bahasa Indonesia

Microsoft mengumumkan bahwa Microsoft 365 Copilot kini mendukung penggunaan dalam
Kemkomdigi-dan-Microsoft-Umumkan-ElevAIte-Indonesia,-Ini-5-Pilar-Utamanya

Kemkomdigi dan Microsoft Umumkan ElevAIte Indonesia, Ini 5 Pilar Utamanya

Indonesia tengah memasuki era baru yang ditandai oleh pesatnya perkembangan