Dark
Light

Dinomarket Gelar Pre-Order Samsung Galaxy S6 Edge, Tawarkan Beragam Promo dan Cashback

1 min read
April 13, 2015

Melanjutkan berita minggu lalu soal pre-order Samsung Galaxy S6 Edge, akhirnya hari yang ditunggu tiba. Mulai hari ini, penggemar produk-produk Samsung yang berniat ganti smartphone baru sudah bisa melakukan pre-order melalui GalaxyLaunchPack.com dan Dinomarket.com.

Supaya tidak bingung, GalaxyLaunchPack.com merupakan situs resmi yang dikelola oleh DinoMarket selaku pihak yang secara ekslusif ditunjuk oleh Samsung Indonesia untuk menggelar pre-order Galaxy S6 Edge di tanah air.

Pre-order kembaran Galaxy S6 ini akan digelar mulai 13 April sampai dengan 26 April 2015. Terbilang singkat. Artinya, Anda hanya punya waktu 13 hari untuk menjadi pemiliki pertama smartphone unggulan Samsung ini. Namun dari pantauan TRL, situs GalaxyLaunchPack.com masih menampilkan hitung mundur dengan waktu tersisa 1 hari.

Info Menarik: HTC Benahi Kamera One M9 via Software Update

Sebaliknya sesi pre-order melalui situs utama Dinomarket.com tampak sudah dapat dilakukan dengan harga bervariasi. Harga normal Galaxy S6 ditetapkan Rp 12,5 juta. Namun Dinomarket menawarkan harga promo mulai Rp 10,5 juta sampai dengan Rp 11,5 juta per unitnya.

Sementara soal kemudahan, konsumen tak perlu khawatir sebab Dinomarket memberikan 63 pilihan metode pembayaran dan juga fasilitas cicilan 0% untuk pembayaran via karu kredit bank-bank lokal ternama. Tak cuma memberi kemudahan, Dinomarket juga menawarkan promo menarik berupa cashback, gratis 1 bulan cicilan, bonus wireless charger, Garula Miles dan Starbucks Priviledge.

Sumber gambar header Galaxylaunchpack.

Previous Story

Project CARS Kembali Dapatkan Trailer Baru, Kini Fokus Pada Renault

Next Story

Anda Kini Bisa Mainkan Final Fantasy XIII di Perangkat Android dan iOS dengan Bantuan Cloud

Latest from Blog

Alibaba Cloud, penyedia layanan cloud computing terkemuka dari Alibaba Group, mengumumkan serangkaian pembaruan signifikan dalam large language model (LLM), perangkat pengembangan AI,

Don't Miss

Samsung Bagikan Tips Bikin Galaxy Tab S10 Series Lebih Seru untuk Streaming

Keberadaan tablet saat ini memang tidak hanya untuk produktivitas saja,
Dari-Galaxy-Note-ke-Ultra,-dan-Berkembang-Lebih-Jauh-dengan-Galaxy-AI

Dari Galaxy Note ke Ultra, dan Berkembang Lebih Jauh dengan Galaxy AI

Smartphone Samsung Galaxy S Ultra Series telah menjadi penerus inovasi