Masih ingat dengan Polaroid Cube, action cam unik yang sama sekali tidak mencoba menjadi seperti GoPro? Polaroid baru saja memperkenalkan suksesornya, Cube+.
Polaroid Cube+ masih mempertahankan segala kebaikan Cube, utamanya bodi berwujud kubus dengan dimensi 35 mm dan lapisan karet pada permukaannya. Cube+ tetap tahan air dan tahan benturan, dan sisi bawahnya pun tetap dilengkapi magnet sehingga ia bisa di-mount di atas setang sepeda, atau dengan memanfaatkan beragam aksesorinya.
Tidak selamanya perubahan itu harus dilakukan, dan dari segi fisik, tampaknya hampir tidak ada yang salah dari Polaroid Cube maupun Cube+. Mereka kecil, atraktif, ergonomis dan tahan banting.
Info menarik: GoPro Rilis Action Camera Baru untuk Kelas Menengah ke Bawah
Lalu apa hal baru yang disematkan ke tubuh Cube+? Wi-Fi jawabannya. Sangat sederhana memang, akan tetapi amat berguna, dimana pengguna kini bisa memindah foto maupun video dari Cube+ ke perangkat mobile-nya dengan mudah.
Aplikasi pendamping Cube+ yang hadir di Android dan iOS juga menyimpan fungsi remote control. Dengan kata lain, smartphone atau tablet Anda bisa dijadikan viewfinder untuk Cube+, yang memang tidak mengemas layar sama sekali. Tentu saja, fitur editing dan sharing turut hadir dalam aplikasi ini.
Selain itu, Polaroid rupanya juga mendongkrak resolusi foto dari 6 megapixel menjadi 8 megapixel pada Cube+. Di saat yang sama, Cube+ kini juga sanggup mengakomodasi kartu microSD berkapasitas 64 GB.
Info menarik: 5 Action Camera yang Dapat Digunakan dengan Smartphone Android Anda
Polaroid Cube+ rencananya akan mulai dipasarkan seharga $150 pada bulan Agustus mendatang. Anda bisa memilih antara warna hitam, merah atau biru, tentunya dengan garis-garis pelangi ciri khas Polaroid.
Bagaimana nasib Polaroid Cube orisinil? Ia masih akan tetap diproduksi dan dipasarkan, dengan banderol harga $100 yang sama. Malahan, Polaroid akan menghadirkan dua warna baru untuknya di bulan Agustus nanti, yakni pink dan hijau fosfor.
Sumber: Polaroid via Digital Trends.