Poco M8 5G dan Poco M8 Pro 5G Ditenagai Platform Qualcomm, Ini Fitur Unggulannya

1 min read
January 9, 2026
Poco-M8-5G-dan-Poco-M8-Pro-5G-Ditenagai-Platform-Qualcomm,-Ini-Fitur-Unggulannya

Poco resmi memperkenalkan Poco M8 Series 5G, yang terdiri dari Poco M8 5G dan Poco M8 Pro 5G. Keduanya hadir sebagai smartphone kelas menengah terbaru dengan performa kencang di kelasnya berkat penggunaan platform Qualcomm, dibekali panel AMOLED, dan dukungan berbagai fitur AI.

Fitur dan Spesifikasi Utama Poco M8 5G

Fitur-dan-Spesifikasi-Utama-Poco-M8-5G

Mari bahas mulai dari Poco M8 5G, perangkat ini ditenagai oleh chipset Snapdragon 6 Gen 3, dipadukan dengan RAM hingga 8GB LPDDR4X, dan penyimpanan internal UFS 2.2 mencapai 512GB.

Ia menjalankan HyperOS 2 berbasis Android 15, lengkap dengan beragam fitur AI seperti Google Gemini, Circle to Search, dan fitur pintar lainnya. SoC tersebut dibuat pada proses fabrikasi 4nm, dengan CPU octa-core yang meliputi 4x Cortex-A78 2.4 GHz, 4x Cortex-A55 1.8 GHz, dan GPU Adreno 710.

Di bagian depan, Poco M8 5G mengusung layar AMOLED 6,77 inci dengan resolusi Full HD+, refresh rate 120 Hz, tingkat kecerahan puncak hingga 3.200 nits, serta PWM dimming 3.840 Hz dan kedalaman warna 12-bit.

Untuk fotografi, Poco membekali perangkat ini dengan kamera utama 50MP Light Fusion 400 yang ditemani sensor depth 2MP. Sementara kamera depannya beresolusi 20MP. Secara desain dan spesifikasi, Poco M8 5G disebut sangat mirip dengan Redmi Note 15 5G, meski model Redmi tersebut memiliki kamera utama 108MP dan tambahan lensa ultrawide.

Daya ditopang oleh baterai 5.520 mA dengan dukungan pengisian daya cepat 45W. Fitur lainnya meliputi sensor sidik jari di layar, sertifikasi IP66, speaker stereo dengan Dolby Atmos, infrared blaster, konektivitas 5G, Wi-Fi 6, Bluetooth 5.1, dan dukungan ekspansi penyimpanan melalui slot microSDXC.

Keunggulan Poco M8 Pro 5G

Keunggulan-Poco-M8-Pro-5G

Beralih ke Poco M8 Pro 5G, yang tampil lebih premium dan gahar dengan chipset Snapdragon 7s Gen 4. Dipadukan sistem pendingin lebih canggih Poco IceLoop untuk menjaga performa tetap stabil. Perangkat ini juga menjalankan HyperOS 2 berbasis Android 15.

SoC tersebut juga dibuat pada proses fabrikasi 4nm, dengan CPU octa-core berteknologi lebih baru dan lebih ngebut. Terdiri dari 1x Cortex-A720 2.7 GHz, 3x Cortex-A720 2.4 GHz, 4x Cortex-A520 1.8 GHz, dan GPU Adreno 810.

Poco M8 Pro 5G mengusung panel AMOLED 6,83 inci beresolusi 1.5K dengan refresh rate hingga 12Hz. Layarnya memiliki kecerahan puncak mencapai 3.200 nits, mendukung Dolby Vision dan HDR10+, serta PWM dimming 3.840Hz dan dilindungi Gorilla Glass Victus 2.

Di sektor pencitraan, Poco M8 Pro dibekali kamera utama 50MP Light Fusion 800 dengan OIS, ditemani kamera ultrawide 8MP. Untuk swafoto dan panggilan video, tersedia kamera depan 32MP. Seperti varian reguler, Poco M8 Pro juga disebut sebagai versi lain dari Redmi Note 15 Pro+, tetapi tanpa kamera utama 200MP.

Di dalam smartphone tertanam baterai silicon-carbon 6.500 mAh dengan dukungan pengisian daya cepat kabel 100W, serta reverse wired charging hingga 22,5W. Fitur tambahan mencakup sensor sidik jari di bawah layar, bodi dengan sertifikasi IP68, Wi-Fi 6, Bluetooth 5.4, NFC, GPS, 5G, dan speaker stereo dengan Dolby Atmos.

Harga dan Ketersediaan Poco M8 Series 5G

Poco M8 5G tersedia dalam pilihan warna Hitam, Hijau, dan Perak. Harganya dibanderol:

  • 8GB/256GB: US$229 (sekitar Rp3,8 jutaan)
  • 8GB/512GB: US$279 (Rp4,7 jutaan)

Poco M8 Pro 5G juga hadir dalam warna Hitam, Hijau, dan Perak. Poco menjual M8 Pro 5G dijual dengan harga:

  • 8GB/256GB: US$299 (Rp5 jutaan)
  • 12GB/512GB: US$359 (Rp6 jutaan)

Sumber: GSMArena

ASUS Luncurkan Motherboard AMD 800 Series dan Pendingin ROG Strix Terbaru di CES 2026
Previous Story

ASUS Luncurkan Motherboard AMD 800 Series dan Pendingin All-In-One ROG Strix LC IV di CES 2026

Latest from Blog

Don't Miss

Extreme Performance Tanpa Kompromi: Cek Daftar Harga Promo POCO F7, X7 Pro, dan M7 Pro 5G

Mengawali tahun 2026, POCO Indonesia meluncurkan strategi agresif bertajuk “Cheat
Review realme 15 Pro 5G

Review realme 15 Pro 5G, Kamera Lebih Canggih dan Performa Lebih Kencang

realme 15 Series 5G, khususnya realme 15 5G dan realme