Dark
Light

PINPON Menangkan Mindtalk AppsDay 2012 Chapter Malang

1 min read
April 24, 2012

Mindtalk AppsDay 2012 yang diselenggarakan di dua kota yaitu Yogyakarta dan Malang sudah usai dilaksanakan. Setelah pengumuman pemenang untuk chapter Yogyakarta sudah diumumkan, kini Mindtalk mengumumkan pemenang untuk chapter Malang pada channel resmi event ini di #MindtalkAppsDay. Seperti yang kami sebutkan pada artikel sebelumnya, antusiasme Mindtalk AppsDay 2012 chapter Malang yang diadakan pada tanggal 14 – 15 April 2012 yang lalu sangat mengejutkan.

Jumlah developer yang mengikuti hackathon sendiri lebih tinggi dibandingkan di Yogyakarta, yaitu berjumlah 48 orang baik itu individu maupun kelompok, dan menghasilkan 14 buah aplikasi yang dikerjakan selama 24 jam Nonstop.


Berikut daftar pemenang Mindtalk AppsDay 2012 chapter Malang :

Pemenang kategori umum (Mindtalk)

PINPON oleh Septiyan Andika Isanta, memenangkan 1 Galaxy Tab 8.9

Pemenang kategori Blibli Apps

DIP DIP oleh Agung Firdaus dkk, memenangkan 1 Galaxy Tab 7+

Bliblidroid oleh Adi Nugroho, memenangkan 1 Blackberry Belagio 9790

Pemenang kategori Games (disponsori oleh Acer)

CHAOSBUSTER oleh Nikolas Alexander dkk, memenangkan 1 buah Laptop ACER Timeline U

Dan “Best Of The Best Mindtalk AppsDay 2012 chapter Malang” adalah PINPON yang dikembangkan oleh Septiyan Andika Isanta yang mendapat hadiah tambahan uang cash sebesar Rp 5.000.000,-. Selamat untuk para pemenang!

Disclosure: DailySocial dan MindTalk diinkubasi oleh MerahPutih .Inc. DailySocial juga menjadi media partner MindTalk Apps Day 2012.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Previous Story

Sophos: Indonesia Peringkat Keempat Pengirim Spam

Next Story

Google Akhirnya Perkenalkan Google Drive

Latest from Blog

Don't Miss

Ngalup Coworking Space Sediakan Tempat Bekerja Bagi Startup dan Freelancer di Malang

Industri kreatif digital di Indonesia dalam beberapa tahun belakang mengalami

Coorby Mudahkan Pemesanan Antrian Lapangan Futsal dan Jasa Pangkas Rambut

Di Malang, baru-baru ini mulai dikenalkan sebuah layanan bernama Coorby.