Dark
Light

Permasalahan Pada Dunia E-commerce di Indonesia

1 min read
June 24, 2011

Kelihatannya, Indonesia bukan hanya terkenal akan pasar mobile-nya yang besar, namun juga apapun yang berhubungan dengan sosial, e-commerce dan games. Banyak orang yang tertarik dengan e-commerce di Indonesia, tahun lalu adalah tahunnya e-commerce, ditandai dengan diluncurkannya lebih dari 20 perusahaan e-commerce. Dan tentu saja banyak yang kemudian gagal, menyisakan para pemain yang telah mapan seperti Rakuten, TokoBagus, Plasa, Berniaga, Kemana, Tokopedia, dll.

Namun sejauh ini, belum ada yang cukup sukses di pasar yang sangat luas dan penuh kesempatan ini. Ada beberapa masalah yang mereka hadapi dalam menjalankan usahanya, saya akan coba membahas sebagian dari permasalahan tersebut.

Perilaku

Pertama-tama, belanja online bukanlah sesuatu yang baru bagi orang Indonesia yang tinggal di kota besar, mereka telah mengetahui tentang hal ini namun entah kenapa tidak dilakukan. Mengapa? Dari hasil riset kami baru-baru ini, sebagian besar orang Indonesia masih kurang mempercayai situs-situs e-commerce, bukan tentang keamanan dari berbelanja online yang tidak mereka percayai namun justru merchant-nya. Mereka takut ditipu, selain itu kurangnya kredibilitas/reputasi yang diberikan oleh pasar semakin memperburuk keadaan.

Sarana Pembayaran

Tahun lalu, payment gateway bisa dibilang nyaris tidak ada sama sekali. Namun kemudian muncul Doku dan Unik, juga IndoMog yang merangkul beberapa mitra untuk penyebaran konten. Dan juga beberapa payment gateway muncul dari bank, carriers, dan produsen handset, tentunya akan semakin banyak penawaran yang datang dari layanan pembayaran untuk digunakan oleh startup. Namun kita harus menunggu dan mencoba layanan yang sudah ada, sampai menemukan yang cocok dan bisa berjalan di Indonesia.

Mobile

Mobile merupakan pasar yang besar di Indonesia, namun belum ada perusahaan e-commerce yang melakukan sesuatu yang signifikan bagi para pengguna mobile mereka, kecuali perusahaan seperti Tokobagus, yang itu pun membutuhkan waktu lama sebelum mereka meluncurkan sebuah aplikasi BlackBerry. Pasar para pengguna e-commerce memang ada di mobile, namun sebagian besar e-commerce startup lebih memperhatikan situs yang diakses dari desktop mereka dibandingkan memberikan layanan yang bagus melalui mobile shopping. Bila ada yang bisa memecahkan masalah ini, maka hal itu bisa menjadi standar baru untuk perkembangan e-commerce.

Sarana Logistik

Sebagian besar e-commerce startup tidak memperhatikan poin ini, “kami hanya menyediakan pasar, bukan logistik” adalah alasan klasik yang disampaikan, namun bila sebuah perusahaan e-commerce ingin sukses, logistik adalah hal yang wajib. Memang benar, Anda menjalankan perusahaan “online”, namun e-commerce tetaplah COMMERCE (perdagangan) yang menggunakan internet. Dan salah satu bagian dari perdagangan tersebut adalah logistik, cara mendistribusikan dan mengirimkan barang langsung ke pembeli! Hal ini merupakan permasalahan bagi sebagian besar perusahaan, menemukan metode operasional dari awal hingga akhir, dari ujung ke ujung, dari mulai merambah laman mencari barang, membayar, keamanan dan pengiriman barang.

Peraturan

Nah, ini yang menyedihkan, di saat indutri bertumbuh dengan cepat, pemerintah Indonesia sedang merencanakan untuk menerbitkan peraturan yang melarang siapapun menangani pengiriman uang, dan hal ini bisa memperlambat kemajuan industri. Kami baru saja mengetahui hal ini, dan akan menuliskannya di artikel yang lain. Pasti menarik (ya, saya bersikap sarkastik dalam hal ini).

Ada yang ingin Anda tambahkan? Kami ingin mendengar opini Anda!

Rama Mamuaya

Founder, CEO, Writer, Admin, Designer, Coder, Webmaster, Sales, Business Development and Head Janitor of DailySocial.net.

Contact me : [email protected]

9 Comments

  1. Yg gw liat sih mrk kok kaga jual barang sendiri gitu loh… macam Amazon di US & Zappos – mereka kan jualan barang juga, jangan pasar aja atuh, coba stok barang lah.  Kalo rame2 juga gw males belinya, banyak tukang tipu di Indo kan…

  2. Yg gw liat sih mrk kok kaga jual barang sendiri gitu loh… macam Amazon di US & Zappos – mereka kan jualan barang juga, jangan pasar aja atuh, coba stok barang lah.  Kalo rame2 juga gw males belinya, banyak tukang tipu di Indo kan…

  3. Nice artikel 🙂
    Recommended book : Hackers and Paintiers.
    Kata tu buku : “Ini adalah alasan kenapa Silicon Valley berada di Amerika, bukan di Jepang, Inggris, China atau Rusia.”

    Sesuai dengan artikel di atas, buku ini sangat cocok.
    Terutama untuk orang yang ingin bersaing dalam ecommerce dan social networking.
    Karena Anda harus memulai startup sendirian… sendirian…
    Sendirian berarti biaya yang kecil dan fleksible.

  4. wah sangat menarik, kalo menulis masalah analis kebutuhan seperti commerce saya yakin banyak orang akan berfikir seperti anda mulai dari analisa kebutuhan sampai dengan pasar
    __________________________________
    review makanan

  5. @fanny:twitter : saya melihat banyak pemain e-commerce di Indonesia terkesan enggan mengambil resiko.  Membuka e-commerce store seperti Amazon dan Zappos membutuhkan pendanaan yang luar biasa dan management perusahaan yang berkualitas.  Kalau kita membahas ini mungkin malah OOT
    :p

    Dilain pihak, mencoba berjualan di marketplace (seperti contoh-contoh yang diberikan di artikel ini) dan startup lainnya yang telah banyak ditawarkan oleh teknopreneur di Indonesia ini, pertama, mereka dapat melakukannya secara gratis, dan yang kedua tanpa perlu komitmen penuh.  Artinya mereka bisa hanya sekedar posting satu atau dua barang, dan berdoa semoga laku.  Tidak perlu pusing mengurus hal-hal lain sebagainya seperti hosting, domain, inventory management, customer relationship management, promotion, dan lain sebagainya.  Mungkin semuanya kembali ke pribadi masing-masing dan tujuan dari usaha mereka.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Previous Story

Menoo! Buatan Elasitas Diluncurkan untuk Platform BlackBerry dan Android

Next Story

Pemerintah Mulai Berlakukan Undang-Undang Transfer Uang Non-Bank

Latest from Blog

Don't Miss

Niko Partners: Pertumbuhan Industri Game Indonesia di 2023 Melambat

Game menjadi salah satu industri yang justru tumbuh selama pandemi

Game Lokal Lokapala Ekspansi ke Asia Tenggara

Anda tentu sudah mengetahui tentang game mobile bernama Lokapala, bukan? Game dengan