2 February 2022

by Lukman Azis

Perkembangan Fitur Kamera Belakang OPPO Reno Generasi Pertama Hingga Reno6

OPPO sempat beberapa kali merombak konfigurasi kamera belakang Reno series

OPPO pertama kali mengungkap smartphone Reno series generasi pertama pada tahun 2019, yang terdiri dari Reno dan Reno 10x zoom. Namun sejak Reno3 series, OPPO mendesain ulang perangkat Reno agar lebih kompetitif di segmen menengah.

Saat ini OPPO tengah bersiap-siap meluncurkan penerus Reno6 series. Sambil menanti kedatangannya, mari kita lihat seperti apa perkembangan fitur kamera belakang Reno series dari masa ke masa.

1. OPPO Reno dan Reno 10x Zoom

Perangkat Reno generasi pertama hadir di Indonesia pada bulan Juni 2019, mereka mengusung desian kamera depan inovatif pivot rising camera yang tampak futuristik. Pada mulanya, Reno original dijual dengan harga cukup tinggi yakni Rp8 juta dan Reno 10x zoom bahkan mencapai Rp13 juta.

OPPO melengkapi Reno dengan dua kamera belakang, kamera utamanya 48 MP dan 5 MP sebagai depth sensor. Yang istimewa adalah Reno 10x zoom, karena selain kamera utama 48 MP, juga ditemani 8 MP dengan lensa ultrawide, dan 13 MP dengan lensa telephoto yang memberikan kemampuan 10x hybrid zoom.

2. OPPO Reno2 dan Reno2 F

Tak berselang lama, OPPO membawa Reno2 dan Reno2 F ke Indonesia di bulan Oktober 2019. Reno2 merupakan penerus langsung dari Reno original yang dijual dengan harga yang sama yakni Rp8 juta, tetapi kemampuan kameranya meningkat cukup signifikan.

Kalau Reno pertama hanya punya dua kamera belakang, Reno2 dibekali empat unit kamera. Termasuk kamera utama 48 MP, 8 MP ultrawide, 2 MP monokrom, dan 13 MP telephoto dengan kemampuan 2x optical zoom serta 5x hybrid zoom. OPPO juga menghadirkan rangkaian fitur kamera baru, meliputi Portrait Mode 2.0, Bokeh Effect Video, dan Ultra Steady Video Stablization.

Beralih ke Reno2 F yang merupakan versi ekonomis dari Reno2 dengan desain kamera depan pop up yang dijual Rp5.399.000. Ia juga memiliki empat kamera belakang, terdiri dari kamera utama 48 MP, 8 MP ultrawide, 2 MP monokrom, dan 2 MP sebagai depth sensor.

3. OPPO Reno3 dan Reno3 Pro

Pada Reno generasi ketiga, OPPO merombak ulang perangkat Reno series dengan desain lebih simpel dengan notch dan spesifikasi diturunkan guna menyasar segmen yang lebih luas di kelas menengah. Reno3 datang lebih dulu ke Indonesia pada Maret 2020 dengan harga yang jauh lebih terjangkau dibanding pendahulunya yakni Rp5.499.000.

Konfigurasi kamera belakangnya kurang lebih sama seperti Reno2, tetapi OPPO menambahkan kemampuan mengambil foto beresolusi tinggi 108MP ultra clear image. OPPO juga membawa fitur video bokeh, video zoom, dan AI beauty mode untuk mendorong pembuatan konten video pendek. Kemudahan ini ditambah dengan kehadiran aplikasi edit video bawaan Soloop.

Sebulan kemudian OPPO merilis Reno3 Pro yang dijual Rp8.999.000. Kalau dari segi kamera, sensor kamera utama pada Reno3 Pro ditingkatkan menjadi 64 MP dan punya dua kamera di depan.

4. OPPO Reno4, Reno4 Pro, dan Reno4 F

Reno4 series yang hadir di Indonesia terdiri dari tiga model dan desainnya telah disempurnakan serta lebih kekinian dengan penggunaan punch hole. Mulai dari Reno4 yang dirilis pada Agustus 2020 dengan harga Rp5 juta, disusul Reno4 Pro pada September 2022 dengan harga Rp8 juta, dan Reno4 F di Oktober dengan harga Rp4,3 juta.

Dari segi kamera, Reno4 dan Reno4 Pro sama-sama dibekali kamera utama 48 MP, 8 MP ultrawide, 2 MP macro, dan 2 MP depth sensor. OPPO justru memangkas kamera 13 MP dengan lensa telephoto yang lebih berguna daripada 2 MP macro dan depth sensor. OPPO juga mulia fokus pada kemampuan portrait dengan fitur AI Color Portrait dan Night Flare Portrait.

5. OPPO Reno5 dan Reno5 5G

Pada perangkat Reno generasi kelima, OPPO membawa Reno5 pada Januari 2021 dengan harga Rp5 juta, Reno5 5G sebagai pengganti versi Pro dengan harga Rp7 juta, dan Reno5 F di bulan Maret yang dijual Rp4,3 juta. Kamera utama pada Reno5 dan Reno5 versi 5G ditingkatkan menjadi 64 MP, sedangkan Reno5 F masih 48 MP, sisa spesifikasi kamera belakangnya sama.

Pada Reno5 dan Reno5 5G, OPPO melengkapinya dengan fitur video portrait AI Highligt Video menggunakan algoritme AI untuk mendeteksi kondisi cahaya. Pada minim cahaya akan mengaktifkan algoritme Ultra Night Video dan HDR Live di kondisi backlight. Serta, fitur AI Mixed Portrait yang menggabungkan video portrait dengan latar belakang untuk efek dual-exposure.

6. OPPO Reno6, Reno6 5G, dan Reno6 Pro 5G

Reno6 hadir pada bulan Juli 2021 dengan harga Rp5.199.000, Rp8 juta untuk Reno6 5G, dan Rp11 juta untuk Reno6 Pro 5G. Reno6 series ini sangat mengunggulkan fitur Bokeh Flare Portrait Video yang mampu menghasilkan rekaman dengan efek bokeh sinematik.

Dari segi kamera, Reno6 sama seperti Reno5 dan Reno6 5G malah kehilangan kamera 2 MP depth sensor. Yang beda hanya Reno6 Pro 5G, terdapat empat unit kamera di belakang Reno6 Pro 5G, kamera utamanya 50 MP menggunakan sensor Sony IMX766 1/1.56 inci. Beserta kamera ultrawide 16 MP, 2 MP macro, dan kembalinya kamera 13 MP dengan lensa telephoto.

Penutup

OPPO segera menghadirkan smartphone Reno generasi ketujuh dan OPPO telah memastikan bahwa fitur kamera akan membawa berbagai peningkatan dari hasil maupun dari fitur. Harapan saya, OPPO bisa mengembalikan lensa telephoto ke Reno original generasi ketujuh dan fitur video portrait berbasis fotografi komputasi AI ditingkatkan resolusinya menjadi 1080p untuk memenuhi standar video saat ini. Saya juga menantikan fitur portrait baru, selanjutnya apa OPPO?

Disclosure: Artikel ini adalah advertorial yang didukung oleh OPPO.