Dark
Light

Penjualan Perdana OPPO Reno12 Series Resmi Dibuka, Banyak Promo

by
1 min read
January 22, 2025

Setelah diluncurkan beberapa waktu lalu, OPPO Reno13 Series 5G kini telah dijual secara umum pada 21 Januari 2025. Mengusung tagline ‘The Trendy AI Phone’, smartphone ini berhasil mencuri perhatian pengunjung mall di OPPO Experience Store.

Salah satu toko yang Hybrid datangi adalah OPPO Gallery Gandaria City, Jakarta. Acara peluncuran OPPO Reno13 Series 5G tersebut cukup diminati oleh para pembeli. Terpantau ada yang membeli Reno12 F ada pula yang membeli Reno13.

OPPO juga menyiapkan area experience di toko mereka, jadi konsumen bisa mencoba lebih dahulu fitur-fitur utama yang ada termasuk underwater photo dan fitur AI.

Salah satu fitur yang membuat banyak konsumen penasaran adalah AI Livephoto. Fitur eksklusif ini dapat merekam 3 detik momen pada foto yang lebih hidup, menangkap setiap frame dalam resolusi 2K dan ProXDR dengan jelas, sehingga konsumen dapat memilih foto terbaik.

Selain itu, OPPO ternyata juga mengadakan sesi talkshow bersama Arga Simanjutkan, Head of PR OPPO Indonesia. Dalam acara tersebut, Arga menjelaskan berbagai fitur unggulan dan kelebihan yang dimiliki oleh Reno13 Series 5G.

Selain AI Livephoto, beberapa fitur yang di-highlight antara lain adalah AI Editor, performa kelas atas, kemampuan fotografi bawah air, hingga sertifikasi ketahanan air dan debu IP69 yang membuat Reno13 Pro Series 5G ini tangguh.

Di akhir acara, OPPO juga mengadakan Lucky Draw untuk 100 konsumen beruntung yang berhak mendapatkan berbagai hadiah menarik. Mulai dari cashback 100% untuk 1 orang beruntung, 1 unit OPPO Watch X, 2 unit OPPO Pad Air, puluhan Skin Card MLBB, dan puluhan Mystery Gift.

Menariknya, OPPO mengumumkan bahwa konsumen Reno13 Series 5G dapat menikmati berbagai keuntungan eksklusif dengan total nilai hingga lebih dari Rp15 juta. Mulai dari layanan Reno Refresh Service hingga perlindungan OPPO Care selama satu tahun.

Selain itu, tersedia penawaran bank dengan cashback hingga Rp750.000 dengan cicilan 0% hingga 12 bulan, penawaran cicilan dengan 0% untuk bunga, DP, Biaya Admin, Free Cicilan hingga 3x. Konsumen juga bisa menikmati berbagai voucher eksklusif dari MyOPPO.

Reno13 5G dijual dengan konfigurasi RAM 12GB & ROM 256GB dijual seharga Rp8.999.000, sementara varian RAM 12GB & ROM 512GB dibanderol dengan harga Rp9.999.000.

Sementara itu, Reno13 F 5G dibanderol mulai Rp5.599.000 untuk varian RAM 8GB & ROM 256GB hingga Rp5.999.000 untuk varian RAM 12GB & ROM 256GB, dan Reno13 F dengan RAM 8GB & ROM 256GB dijual dengan harga Rp4.699.000.

Insta360-Umumkan-Flow-2-Pro,-Gimbal-Smartphone-dengan-Fitur-Deep-Track-4.0
Previous Story

Insta360 Umumkan Flow 2 Pro, Gimbal Smartphone dengan Fitur Deep Track 4.0

Latest from Blog

Don't Miss

OPPO-Reno13-5G-1

Lebih Dekat dengan OPPO Reno13 5G, Ini Spesifikasi Utamanya

OPPO resmi memperkenalkan perangkat Reno Series terbarunya di Indonesia, Reno13
OPPO-Reno13-Series-5G-Resmi-Hadir-di-Indonesia,-Ini-Harga-dan-Spesifikasinya

OPPO Reno13 Series 5G Resmi Hadir di Indonesia, Ini Harga dan Spesifikasinya

Lama dinanti, OPPO akhirnya resmi meluncurkan perangkat terbaru dari Reno