Dark
Light

Peluncuran Grand Theft Auto Online Bermasalah, Rockstar Menanggapi

1 min read
October 2, 2013

Baru saja dirilis beberapa jam lalu, fitur multiplayer andalan dalam Grand Theft Auto V – GTA Online – meluncur dengan kurang mulus. Banyak pemain yang melaporkan berbagai masalah konektivitas dan sambungan server. Rockstar tentu saja tidak tinggal diam, mereka segera merespon dan menjanjikan akan segera mengatasi semua ini.

Beberapa masalah yang dilaporkan meliputi pesan errorRockstar Cloud Servers Unavailable‘, freeze saat ingin memulai balapan dengan pesan ‘waiting for other players‘, pesan errorFailed to Host a GTA Online Session‘ yang terus-menerus muncul, tidak bisa melakukan matchmaking bahkan hingga misi yang tidak bisa dimulai.

Para gamer juga melaporkan beberama masalah minor seperti loading yang memakan waktu sangat lama, email pendaftaran tidak terkirim, muncul tulisan ‘Mission Failed‘ saat baru memulai misi dan lain-lain.

Hal ini bisa dipahami, mengingat Grand Theft Auto Online adalah langkah pertama Rockstar dalam menyelami samudra dalam online gaming. Bahkan developer-developer raksasa yang telah sangat pengalaman dalam membuat infrastruktur gaming online juga mendapatkan kendala serupa saat merilis game online baru mereka: error 404 Diablo III garapan Blizzard yang sangat ‘terkenal’, hingga server SimCity yang tidak stabil di awal kelahirannya.

Sekali lagi, developer besar ini salah memperhitungkan kebutuhan infrastruktur mereka. Apalagi ada jutaan orang di luar sana yang ingin bisa mencicipi GTA Online di saat yang sama. Tanya pada mereka, siapa dari para gamer GTAV yang ingin segera memainkan GTA Online di hari peluncurannya? Saya yakin hampir semua orang akan mengacungkan tangan. Saya membayangkan sebesar apa ruangan yang Rockstar butuhkan untuk menaruh server mereka…

Rockstar berjanji akan menyelesaikan ini semua secepatnya melalui update terbaru. Kini kita hanya tinggal menunggu. Seperti biasa di akhir pengumuman mereka, Rockstar tidak lupa membubuhkan kalimat ‘kami mohon maaf untuk ketidaknyamanan ini’.

Jika Anda ingin mendapatkan notifikasi via email saat Rockstar menyelesaikan update ini, Anda bisa mendaftar dan log-in di laman support Rockstar dan mengklik Subscribe di bagian atas laman ini.

Sumber gambar: Digital Trends.

Previous Story

Pertumbuhan Pangsa Pasar Windows 7 Kalahkan Windows 8

Next Story

Dinilai Menghalangi Perubahan, Bill Gates Diminta ‘Turun’ dari Microsoft

Latest from Blog

Don't Miss

PUBG: Battlegrounds Bakal Jadi Gratis di 2022, GTA V Jadi Game Terpopuler di Twitch

Sepanjang minggu lalu, ada beberapa berita menarik terkait dunia game.

Apresiasi Komunitas GTA V Roleplay, Nimo TV Adakan Event Kompetisi Server

Grand Theft Auto (GTA) adalah game yang identik dengan kekacauan.