Dark
Light

Pegasus X002, Smartphone Murah Terbaru Dari Asus

1 min read
December 24, 2014

Beberapa tahun terakhir Asus getol mengeluarkan sejumlah smartphone varian keluarga ZenFone seperti ZenFone 4, ZenFone 5, ZenFone 5 lite dan ZenFone 6. Tapi kali ini Asus melakukan sesuatu yang berbeda dengan meluncurkan varian baru bernama Asus Pegasus X002. Sebuah perangkat smartphone murah dengan spesifikasi mempesona.

Disebut mempesona karena memang spesifikasiya mempesona, mari kita selami lebih dalam seberapa mempesonanya perangkat ini sehingga disebut-sebut akan jadi penjegal bagi Xiaomi Redmi 1S.

Asus Pegasus X002 berbalut layar 720p dengan ukuran 5 inci, ukuran paling ideal untuk smartphone modern. Kemudian di bawah cover terdapat komponen prosesor quad-core Cortex-A53 CPU berkecepatan 1,5 GHz, merupakan model MT6732 SoC yang mengusung arsitektur 64-bit dari MediaTek.

Asus Pegasus X002_1

Kamera perangkat juga terbilang apik, di bagian belakang terpasang kamera 8MP disertai lampu flash LED dan di bagian depan terdapat kamera 5MP yang menawarkan kualitas jepretan selfie tak kalah baik dibandingkan smartphone selfie yang dilepas dua kali lebih mahal.

 

Info Menarik: Android One Jelajahi Bangladesh, Nepal dan Sri Lanka, Indonesia Kapan?

Daya tarik lainnya dari Asus Pegasus X002 terletak pada kapasitas RAM sebesar 2GB yang menjanjikan ruang pemrosesan aplikasi dan service lebih lega. Tak ketinggalan memori internal 16GB dengan dukungan tambahan microSD sebagai media penyimpanan berbagai data.Pegasus X002

Selain fitur koneksi modern seperti WiFi dan Bluetooth, Asus Pegasus X002 juga sudah dibekali teknologi TD-LTE, TD-SCDMA dan pastinya jaringan GSM.

Untuk tatap muka pengguna, seperti biasa Asus menyematkan Asus Zen UI berbasiskan Android 4.4 KitKat. Saat ini Asus Pegasus X002 sudah dapat dipesan di Tiongkok lewat pre-order dengan banderol CNY 799 atau sekitar $128. Dengan spesifikasi yang dibawa dan banderol harga yang sangat terjangkau, tak berlebihan jika Xiaomi patut waspada dengan kehadiran Asus Pegasus X002.

https://www.youtube.com/watch?v=Gqj-GPdeMpE

Sumber berita GSMArena dan Gizmochina.

1 Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Previous Story

Evercoss Hadirkan Aplikasi Opera Max Secara Pre-Installed di Perangkat Terbarunya

Next Story

Aplikasi dari Samsung Ini Bisa Bantu Anak Penderita Autis

Latest from Blog

Alibaba Cloud, penyedia layanan cloud computing terkemuka dari Alibaba Group, mengumumkan serangkaian pembaruan signifikan dalam large language model (LLM), perangkat pengembangan AI,

Don't Miss

ASUS ROG Siap Hadirkan Laptop Gaming dengan RTX 50 Pertama di Indonesia

ASUS ROG Siap Hadirkan Laptop Gaming dengan RTX 50 Pertama di Indonesia

ASUS Republic of Gamers (ROG) resmi memperkenalkan jajaran laptop dan

ASUS Resmi Hadirkan Zenbook 14 OLED dengan Intel Core Ultra Series Pertama

ASUS Indonesia baru saja mengumumkan kehadiran laptop terbaru mereka Zenbook