Dark
Light

Panggilan Video Disebut Bakal Lengkapi Direct Message Instagram

1 min read
February 1, 2018

Sejak meluncurkan fitur Direct Message, Instagram praktis lebih fokus melengkapi fitur barunya, Stories dengan berbagai hal-hal baru. Tapi, baru-baru ini Instagram disebut-sebut sudah mengalihkan fokus dan mulai menggarap sebuah fitur untuk memungkinkan panggilan video antar pengguna. Apabila kabar ini menjadi kenyataan, maka akan membuat Instagram selangkah lebih dekat dengan Snapchat yang telah sejak lama memungkinkan penggunanya melakukan panggilan audio dan video bersamaan dengan opsi obrolan. Namun, Instagram secara resmi menolak mengomentari rumor tersebut.

Fitur panggilan video di Instagram yang dibeberkan oleh WABetaInfo, memungkinkan pengguna melakukan panggilan video langsung dari pesan Direct Messsage. Fitur ini disebut baru tersedia di tim pengujian internal, meskipun sebuah screenshot sudah dibocorkan oleh sumber untuk membuktikan keberadaannya. Screenshot yang beredar menunjukkan ikon video call baru di pojok kanan atas pesan Instagram Direct, dan terlihat hampir serupa dengan apa yang saat ini digunakan WhatsApp. Selanjutnya dikatakan fitur video call ini akan tersedia dalam beberapa bulan ke depan untuk perangkat Android dan iOS.

instagram_video_calling_feature_wabetainfo_1517311819691

Pihak Instagram sendiri ketika dikonfirmasi oleh Techcrunch menolak untuk memberikan komentar untuk spekulasi ataupun rumor. Menariknya, komentar semacam ini tak biasanya keluar dari perusahaan sebesar Instagram. Di banyak kesempatan, mereka kerap memberikan pernyataan formalitas dengan mengatakan, pihaknya terus berupaya memberikan yang terbaik untuk pengguna melalui fitur-fitur baru.

Hal ini bisa mengarah pada banyak kesimpulan, tergantung perspektif Anda. Tapi, saya pribadi meyakini Facebook selaku pemilik Instagram ingin aplikasinya itu punya fitur selengkap mungkin. Meski hanya layanan berbagi foto dan video, namun transisi Instagram sebagai jejaring sosial yang utuh sulit untuk dicegah. Instagram butuh fitur panggilan video dan audio untuk melengkapi Direct Message. Tanpa keduanya, Instagram bak penyanyi yang kehilangan suara.

Sumber gambar header Pixabay.

Previous Story

Fujifilm X-A5 Benahi Performa Pendahulunya dengan Phase-Detection Autofocus

Next Story

Spotify Uji Aplikasi Baru Bernama Stations

Latest from Blog

Don't Miss

Apple-Merilis-Final-Cut-Pro-11,-Bawa-Lebih-Banyak-Fitur-AI

Apple Merilis Final Cut Pro 11, Bawa Lebih Banyak Fitur AI

Final Cut Pro X, software pengeditan video profesional yang sangat
Meta sedang siapkan chatbot AI untuk produk-produknya

Meta Segera Luncurkan Chatbot AI dengan Banyak Kepribadian

Sejak ChatGPT diluncurkan November tahun lalu, chatbot AI terus menjadi