Setiap ponsel pintar Android sudah memiliki aplikasi default yang digunakan sebagai aplikasi utama dalam tugas-tugas tertentu. Misalnya pesan singkat SMS akan secara default otomatis menjalankan aplikasi SMS bawaan, begitu juga browser dan email.
Tetapi jika Anda ingin menggunakan aplikasi baru yang berbeda dan lebih oke, Anda harus mengubah dahulu pilihan default sehingga saat ingin menjalankan fungsi tertentu aplikasi yang berjalan bukan aplikasi bawaan. Dengan begitu Anda dapat melakukan pemilihan secara manual dan menentukan aplikasi default sendiri.
- Pertama-tama buka menu Settings – Apps atau Settings – Apps Manager.
- Selanjutnya pilih aplikasi default yang menjadi aplikasi utama. Kemudian geser ke bawah dan temukan menu Clear defaults. Anda klik menu tersebut untuk menghapus pengaturan default oleh sistem.
Info Menarik: [NgulipApps] Scanbot, Aplikasi Scanner untuk Dokumen di Perangkat Android
- Anda sudah menyelesaikan separuh jalan, sekarang saatnya menjalankan fungsi yang Anda inginkan untuk diubah. Misalnya membuka sebuah tautan, nah setelah langkah di atas Anda lakukan sistem akan meminta Anda memilih aplikasi default secara manual, pilih kemudian tap Always agar ke depan aplikasi itulah yang selalu dijalankan oleh sistem saat melakukan tugas yang sama.
Selesai, Anda sudah berhasil mengubah aplikasi default di smartphone Android. Cara yang sama juga dapat diterapkan di perangkat tablet Android.
Sumber gambar header Shutterstock.