Dark
Light

Nikon Umumkan Kamera Android Mereka, Coolpix S800c

by
1 min read
August 23, 2012

Setelah beberapa rumor yang beredar, tepat seperti yang disebutkan sebelumnya, tanggal 22 Agustus ini Nikon mengumumkan kamera saku berbasis Android mereka yang diberi nama Nikon Coolpix S800c.

Kamera ini akan tersedia bulan September nanti dengan harga $349.95. Kamera ini akan menghadirkan Android 2.3, akses penuh Google Play yang adalah toko aplikasi Google, LCD 3.5 inci, tersedia dengan warna hitam dan putih, dan bisa berfungsi layaknya ponsel.

Spesifikasi untuk kemera Nikon – Android ini antara lain memiliki 16-megapixel CMOS sensor, 10x zoom, lensa 25-250mm, built-in flash, bisa mengambil gambar 8 frame per detik, kompatibel untuk mengambil video 1080p dengan suara stereo. Kalau menurut penilaian awal TheVerge, kamera ini secara dasar adalah perpaduan kamera low-end kamera dengan ponsel low-end yang lumayan.

Bersamaan dengan dirilisnya Nikon Coolpix S800c ini Nikon juga mengumumkan dua seri ponsel terbaru mereka Coolpix P7700 dan Coolpix S01.

Menarik melihat Nikon terjun ke segmen kamera berbasis Android yang juga bisa berfungsi sebagai ponsel, dan tentunya bisa mengases berbagai aplikasi di Google Play. Kita lihat bagaimana respon pasar ketika kamera Nikon – Android ini diluncurkan bulan September nanti, semoga konsumen di Indonesia juga bisa ikut mencicipi kamera ini pada peluncurannya.

Sumber artikel dan gambar: TheVerge.

Previous Story

Universitas Michigan Kucurkan $22 Juta Untuk Pengembangan Mobil Pintar Yang Saling Terhubung

Next Story

Cek Akun Palsu Follower Twitter Dengan ‘Fake Follower Check’

Latest from Blog

Alibaba Cloud, penyedia layanan cloud computing terkemuka dari Alibaba Group, mengumumkan serangkaian pembaruan signifikan dalam large language model (LLM), perangkat pengembangan AI,

Don't Miss

Realme-13-Series-5G-Turun-Harga-Hingga-Rp400-Ribu,-Ini-3-Fitur-Unggulannya

Realme 13 Series 5G Turun Harga Hingga Rp400 Ribu, Ini 3 Fitur Unggulannya

Memasuki tahun baru 2025, realme mengawali langkah dengan memberikan penyesuaian
Vivo-X200-Pro-Siap-Hadir-di-Indonesia-dengan-200MP-ZEISS-APO-Telephoto-Camera

Vivo X200 Pro Siap Hadir di Indonesia dengan 200MP ZEISS APO Telephoto Camera

Bagi penggemar fotografi, fitur zoom pada kamera sangat penting. Tidak