Melihat gambar di atas, Anda mungkin akan teringat dengan kamera mainan yang biasa dijadikan kado untuk anak-anak. Pada kenyataannya, kamera di atas merupakan perangkat yang fungsional, hanya saja Nikon memang merancangnya agar mudah digunakan, baik oleh orang dewasa maupun anak-anak.
Terlepas dari penampilannya yang imut-imut, kamera bernama Nikon Coolpix W150 ini punya bodi yang cukup tangguh: tahan banting meski terjatuh dari ketinggian 1,8 meter (syarat utama produk yang ditujukan buat anak-anak), serta tahan air sampai sedalam 10 meter. Suhu dingin hingga -10° C pun bukan musuh besar buatnya, begitu pula dengan debu.
Di sektor spesifikasi, kamera ini mengandalkan sensor berukuran 1/3,1 inci (lebih kecil dari sensor kamera saku pada umumnya) dengan resolusi 13 megapixel. Sensor itu ditemani oleh lensa 30-90mm, dan perpaduannya pun dapat dipakai untuk merekam video 1080p dengan audio stereo.
Meski kamera ini masuk di kelas entry, sejumlah fitur seperti AF tracking maupun multiple scene mode rupanya turut tersedia. W150 bahkan juga dilengkapi fitur SnapBridge yang mengandalkan konektivitas Bluetooth untuk mengirim hasil jepretan secara otomatis ke ponsel.
Selain warna putih bermotif tadi, W150 juga tersedia dalam satu motif lain lagi, kemudian tiga warna polos: biru, oranye dan putih. Sayangnya Nikon hingga kini belum menyinggung sama sekali soal harga maupun jadwal pemasarannya.
Sumber: DPReview.