Dark
Light

myXL Store, Toko Konten dan Layanan Informasi dari XL

by
1 min read
February 26, 2013

Produk baru kembali hadir dari XL Axiata, kali ini bernama myXL Store, toko online yang mengkombinasikan jaringan data dengan jejaring sosial Facebook.

myXL Store sendiri telah dibuka sejak tanggal 20 Februari kemarin, dan memungkinkan pelanggan XL yang telah memiliki akun Facebook untuk mendapatan informasi tentang layanan kartu XL yang digunakan, seperti nomor, paket internet yang sedang digunakan, sisa pulsa dan berbagai informasi produk, konten serta layanan yang dimiliki XL.

Toko ini dirilis XL sebagai jawaban atas maraknya pengguna Facebook di Indonesia yang bisa menjadi sarana untuk mendekatkan XL dengan pelanggan, sekaligus memudahkan mereka dalam mengakses informasi dari XL dan membeli produk dan layanan yang dihadirkan.

myXL Store bisa juga diakses oleh non-pelanggan XL, namun tentunya berbagai fasilitas yang tersedia tidak bisa diakses. Pengguna XL yang telah memiliki akun Facebook cukup memasukkan nama akun dan password akun FB mereka dan melakukan verifikasi nomor kartu, selanjutnya akan ada SMS bebas pulsa tentang kode verifikasi.

Akses ke myXL Store ini tarif normal data, dan pembelian konten atau layanan XL melalui toko akan menggunakan sistem potong pulsa dari nomor XL yang didaftarkan di myXL Store.

Akses myXL Store bisa dilakukan dari:

Sumber: DailySocial.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Previous Story

Maret, WhatsApp Akan Hadir di BlackBerry 10

Next Story

Arbitron: Konsumen Indonesia Termasuk Pengguna Mobile VoIP Terbesar di Dunia

Latest from Blog

Don't Miss

Semua Hal yang Diumumkan NVIDIA pada Computex 2024

Dalam presentasi selama 1 jam 47 menit, CEO dan pendiri

Pentingnya Industri Telekomunikasi untuk Kembangkan Industri Game dan Esports

Nilai dari industri game meroket selama pandemi COVID-19. Bahkan setelah