Dark
Light

MyRepublic dan PlayStation Bermitra Demi Hidangkan Pengalaman Online Gaming Bebas Lag

2 mins read
August 16, 2019

Bertolak belakang dari anggapan orang awam, video game bukanlah sumber kekerasan. Mereka yang lama menekuni hobi ini tahu, lag-lah yang membuat gamer jadi emosional. Itulah alasan mengapa produsen hardware terus mengembangkan teknologi untuk menanggulangi kendala koneksi serta mendorong penyedia layanan internet buat menawarkan paket-paket khusus gaming.

MyRepublic merupakan salah satu perusahaan yang menyajikan layanan spesial untuk gamer di Indonesia. Berbekal teknologi fiber, perusahaan internet asal Singapura itu menjanjikan laju internet cepat hingga menyentuh 150Mbps dan tingkat latency super-rendah. Dan di pertengahan minggu ini, MyRepublic menyingkap lagi satu penawaran yang saya rasa sangat atraktif bagi para penikmat video game.

MyRepublic x PlayStation 10

Dalam acara pers yang dilakukan di Jakarta kemarin, MyRepublic mengumumkan kemitraannya dengan Sony Indonesia demi menghadirkan paket bundel internet bersama unit PlayStation 4 beserta keanggotaan PlayStation Plus. Itu berarti, para pelanggan disuguhkan sambungan internet tanpa batas serta akses ke game-game premium gratis. Selain itu, pengguna juga diberikan satu bonus lagi berupa permainan PlayerUnknown’s Battlegrounds secara cuma-cuma.

MyRepublic x PlayStation 2

 

Pilar MyRepublic x PlayStation

Ada sederet fitur yang dijagokan oleh MyRepublic di program bundling PlayStation 4 ini dan salah satunya adalah teknologi berbasis serat optik (FTTH) yang mampu menghidangkan internet unlimited sejati rendah latency. Di sebuah layanan internet, kecepatan unduh tinggi belum sepenuhnya menjamin rendahnya level latency. Dan dalam sesi game online, keterlambatan input ialah mimpi buruk terbesar para gamer.

MyRepublic x PlayStation 11

Fitur selanjutnya ialah pemanfaatan direct peer dan custom routing. Dengan direct peering, koneksi disalurkan secara langsung tanpa melibatkan pihak ketiga. Custom routing sendiri adalah metode penentuan rute koneksi ke server game di luar negeri yang terdekat dari lokasi Anda. Dengannya, sistem akan melakukan penyesuaian, jadi Anda tidak akan bermain di server Arab Saudi jika server terdekat berada di Singapura.

Keunggulan andalan berikutnya dari bundel MyRepublic x PlayStation ialah deretan benefit istimewa buat gamer. Satu contohnya adalah akses ke sesi-sesi uji coba beta tertutup eksklusif, seperti yang sempat dilangsungkan Activision pada permainan Call of Duty: Black Ops 4.

MyRepublic x PlayStation 1

Di presentasinya, product manager Chandra Setiasa menjelaskan alasan MyRepublic menyediakan paket bersama PlayStation ini. Ia menyampaikan, sekitar 30 persen pelanggan mereka menggunakan internet untuk bermain game dan sebagian besar ingin menikmati permainan di console PlayStation 4. Tapi agar bisa memperoleh pengalaman terbaik, konsumen membutuhkan sambungan yang dapat diandalkan.

MyRepublic x PlayStation 7

Dengan kolaborasi eksklusif ini, baik MyRepublic dan Sony Indonesia berkesempatan menyuguhkan konsumen beragam keuntungan. Kedua perusahaan juga punya keinginan untuk mengekspansi serta meneruskan kerja sama tersebut ke tahun-tahun berikutnya, mungkin hingga PlayStation ‘5’ tersedia nanti.

MyRepublic x PlayStation 6

Bagi CEO MyRepublic Handhianto Suryo Kentjono, peluncuran produk anyar ini merupakan realisasi dari komitmen mereka mendukung perkembangan esports di tanah air. Menurutnya, online gaming tidak akan terwujud tanpa ditopang sambungan internet yang cepat dan stabil. Sang CEO juga mengungkapkan harapannya untuk meluncurkan lebih banyak program menarik di waktu yang akan datang serta menghadirkan inovasi demi meningkatkan kepuasan pelanggan.

 

Mengulik pilihan paket dan keuntungan-keuntungannya

Ada tiga opsi bundel MyRepublic x PlayStation yang bisa Anda pilih:

  • PlayStation 4 Slim 1TB ditambah internet 100Mbps (Nova) selama setahun, dengan harga Rp 702.183 per bulan atau total Rp 8.426.200.
  • PlayStation 4 Slim 1TB dengan internet 150Mbps (Gamer) selama setahun, seharga Rp 804.850 per bulan atau total Rp 9.658.200.
  • PlayStation 4 Slim 1TB plus internet 300Mbps (Supernova) setahun, dijajakan di harga Rp 1.224.850 per bulan atau total Rp 14.698.200.

MyRepublic x PlayStation 4

Sangat menggoda bukan? Tapi kejutannya tidak berhenti sampai di sana. 50 pelanggan terpilih (bukan pelanggan pertama) akan diberikan kesempatan upgrade dari model PS4 Slim ke PlayStation 4 Pro secara gratis. Jika menghitung lebih rinci, dengan memilih salah satu paket di atas, Anda sebetulnya hanya membayarkan internet untuk delapan bulan saja. Kemudian di periode Oktober dan November 2019, 50 pengguna baru akan mendapatkan gamepad DualShock 4 tambahan (biasanya dijual di kisaran harga Rp 750 ribu).

MyRepublic x PlayStation 8

Dan seperti yang sudah saya bahas di atas, pihak Sony juga memberikan kita keanggotaan PlayStation Plus selama 12 bulan ditambah lagi voucher download PUGB. Masing-masing produk ini punya harga Rp 560 ribu dan Rp 360 ribu. Dengan memilih bundel tier Nova dan PS4, Anda dapat menghemat uang lebih dari Rp 3,5 juta. Lalu saat kontrak tersebut berakhir, unit PlayStation 4 itu sudah jadi hak milik Anda.

MyRepublic x PlayStation 12

Saat ini bundel MyRepublic x PlayStation baru bisa dinikmati oleh konsumen yang berada di kawasan Jakarta dan sekitarnya. Dalam waktu dekat, perusahaan berencana buat memperluas program ke kota-kota lain. Penawaran menarik ini sangat cocok bagi Anda yang belum berkesempatan untuk memiliki PlayStation 4.

MyRepublic x PlayStation 3

Previous Story

Game Unik PC Building Simulator Kini Tersedia di PS4, Xbox One dan Nintendo Switch

Next Story

Game Mobile jadi Kontributor Utama untuk Pendapatan Game Tencent

Latest from Blog

Don't Miss

Realme 13 Pro Series 5G Segera Hadir di Indonesia, Usung Dual Sony Lenses

Realme kembali ingin mencuri perhatian anak muda dengan menghadirkan gebrakan
Sony Luncurkan Tiga Mikrofon Nirkabel Baru dengan Kualitas Audio Kelas Atas

Sony Luncurkan Tiga Mikrofon Nirkabel Baru dengan Kualitas Audio Kelas Atas

Sony belum lama ini mengumumkan peluncuran tiga mikrofon nirkabel baru: