Dark
Light

Moto G Play Sempurnakan Debut Duo Moto G4

1 min read
May 18, 2016

Vendor smartphone Motorola belakangan sedang sibuk menyingkap beberapa smartphone baru. Duo Moto G4 dan Moto G4 Plus telah secara resmi diperkenalkan ke publik India dan informasi kehadiran keduanya sudah menyebar ke seluruh dunia dalam hitungan menit. Tapi, generasi keempat dari Moto G tersebut bukan satu-satunya perangkat yang dirilis oleh Motorola. Ada satu lagi varian entry level bernama Moto G Play yang layak jadi pilihan bagi siapapun yang ingin mendapatkan perangkat berkualitas tanpa harus merogoh kocek dalam-dalam.

Sekilas Moto G Play nyaris serupa dengan duo Moto G4 dan Moto G4 Plus yang diungkap hari ini. Terutama dari sisi desainnya. Tetapi jika spesifikasinya dibandingkan, ternyata ada beberapa perbedaan yang menarik untuk diulas.

Tampak depan smartphone Moto G Play
Tampak depan smartphone Moto G Play

Moto G Play ternyata punya ukuran layar yang lebih ringkas, yakni selebar 5 inci dengan resolusi 720p. Jeroannya dihuni chipset Snapdragon 410 yang membawa empat inti prosesor dan RAM 2GB. Juru potret diserahkan pada kamera 8MP di belakang dan 5MP di depan bersama baterai 2.800Ah dan sistem operasi Android 6.0 Marshmallow.

Menariknya, kendati tak “selevel” dengan duo saudaranya dekatnya, Moto G Play sudah membawa fitur anti air seperti yang dijumpai di banyak perangkat kelas menengah dan flagship. Sayangnya hingga berita ini diterbitkan, Motorola belum membeberkan informasi perihal ketersediaan dan harga jualnya.

Sumber berta Motorola.

Previous Story

EyeSight Technologies Kembangkan Sistem Kontrol Gesture untuk Gear VR dan Google Cardboard

Next Story

Makassar Creative Network Ajak Pengembang Berkompetisi dalam Hackathon Makassar

Latest from Blog

Don't Miss

Motorola Umumkan 5 Smartphone Seri Moto G, Flagship-nya Ditenagai Snapdragon 888+

Motorola telah mengumumkan lima smartphone seri Moto G generasi terbaru.

Motorola Luncurkan Smartphone Keduanya dengan Kamera Pop-up, One Fusion+

Motorola punya smartphone kelas menengah baru. Namanya One Fusion+, dan