Dark
Light

Microsoft Segera Rilis Patch Keamanan Untuk Windows 8

1 min read
November 11, 2012

Seperti halnya kebiasaan semua produk keluaran Microsoft, Windows 8 juga akan mendapatkan patch untuk menambal celah keamanan yang mungkin ada pada produk tersebut. Untuk Windows 8 ini, patch keamanan ini akan bisa diunduh pada hari Selasa ini.

Microsoft mengumumkan rilis patch ini dalam buletin keamanan yang rutin terbit setiap bulan. Untuk bulan November ini, buletin tersebut terbit pada hari Kamis kemarin dan dapat dibaca di halaman situs TechNet Microsoft. Selain mengumumkan patch untuk Windows 8, buletin tersebut juga mengumumkan akan adanya rilis patch untuk Windows XP, Windows Server 2003, Windows Vista, Windows Server 2008, Windows 7, Windows Server 2008 R2, Windows Server 2012 and Windows RT.

Total tiga patch akan tersedia untuk menambal celah yang ada baik pada versi Windows 8 32-bit maupun 64-bit.

Microsoft menyebut bahwa patch ini penting untuk menambal celah yang cukup parah. Celah ini dapat dimanfaatkan oleh hacker untuk mengeksekusi suatu kode tanpa campur tangan dari pengguna. Kode tersebut bisa dieksekusi tanpa peringatan atau persetujuan dari pengguna.

Sebelumnya, team Vulpen telah mengaku bahwa mereka menemukan beberapa celah keamanan dari Windows 8. Perusahaan asal Prancis ini mengklaim bahwa mereka telah berhasil menembus beberapa teknologi Windows 8 seperti HiASLR (hi-entropy Address Space Layout Randomization), AntiROP (anti-Return Oriented Program), DEP (data execution prevention) dan IE 10 Protected Mode. Namun temuan yang dipublikasikan oleh Computer World ini belum mendapatkan respon dari Microsoft.

Sumber : PC World.

Previous Story

Creative Commons Indonesia Officially Launched Today

Next Story

Microsoft Akan ‘Tambah’ Selebritis Untuk Promosikan Windows Phone 8

Latest from Blog

Don't Miss

Microsoft Ingatkan Potensi Serangan Phishing Selama Musim Mudik Lebaran

Microsoft mengingatkan masyarakat dan bisnis, khususnya di sektor perhotelan dan
Fokus-Inisiatif-Cloud-dan-AI,-Microsoft-Akan-Luncurkan-Indonesia-Central-Pada-Kuartal-Kedua-2025

Fokus Inisiatif Cloud dan AI, Microsoft Akan Luncurkan Indonesia Central Pada Kuartal Kedua 2025

Indonesia memasuki babak baru dalam transformasi digital, yang semakin dipercepat