Sehari setelah acara peluncuran dari smartphone Oppo A77s, saya diundang kembali oleh Oppo untuk mencoba experience seharian dengan perangkat ini. Tentu saja hal tersebut tidak saya sia-sia kan begitu saja. Saya langsung meluncur ke Sarinah Thamrin untuk mencoba perangkat ini lebih dalam lagi. Sayang memang, sepertinya saya tidak bisa menguji perangkat ini lebih lama karena adanya beberapa masalah teknis.
Oppo sangat menonjolkan performa serta fitur kamera yang ada pada perangkat ini. Oppo A77s menggunakan SoC Qualcomm Snapdragon 680 yang saat ini memang cukup dikenal sangat mumpuni dalam menjalankan berbagai kegiatan. Hal tersebut berarti dalam bermain game, melakukan pekerjaan seperti Office dan editing, serta mengambil foto dan video setiap harinya.
Selain itu, perangkat ini juga sudah mendapatkan RAM sebesar 8 GB yang bisa ditambahkan lagi kapasitasnya hingga 8 GB dengan fitur Smart RAM Expansion. Untuk penyimpanan internalnya, smartphone ini sudah memiliki kapasitas 128 GB yang bisa ditambah dengan microSD. Baterainya sendiri memiliki kapasitas 5000 mAh yang bisa diisi ulang dengan SuperVOOC 33 watt.
Perangkat ini ternyata merupakan yang pertama pada seri A yang mendapatkan berbagai fitur yang ada pada seri Reno 8. Misalnya saja desain fiberglass-leather, charging port protection, Bokeh flare portrait, dan lain sebagainya. Jadi, menggunakan smartphone ini bakal seperti memakai seri kelas atas dari Oppo, yaitu Reno.
Perangkat ini juga sudah menyabet 2 sertifikasi secara langsung, yaitu IP5X dan IPX4. Untuk desain sendiri bahkan perangkat ini cukup mirip dengan Oppo Reno 8. Hal tersebut tentunya ada pada warna Sunset Orange yang dimiliki oleh kedua perangkat. Hal tersebut bisa dilihat pada gambar di bawah, di mana yang sebelah kiri adalah Oppo Reno 8 dan yang kanan adalah Oppo A77s.
Yang berbeda dari perangkat ini pada saat mengambil Bokeh flare portrait adalah absennya fitur tersebut saat pindah ke kamera depan. Hasil kameranya juga terlihat sangat apik untuk ukuran smartphone 3 jutaan yang saat ini masih menjadi sweet spot pembelian di Indonesia jika dibandingkan dengan para pesaingnya. Untuk saya sendiri, kepuasan dalam mengambil foto yang mendapatkan “bokeh bulat” yang terlihat cukup natural memang menjadi daya tarik tersendiri.
Tidak hanya itu, Oppo A77s mungkin menjadi perangkat pertama yang memiliki kemampuan pengambilan gambar 50 MP dan 108 MP secara bersamaan pada kelas 3 jutaan. Hasilnya juga sangat baik pada saat kondisi cahaya yang cukup terang, di mana gambar yang diambil cukup tajam tanpa noise. Sayang memang, waktu yang terbatas membuat saya tidak bisa mengambil gambar pada malam hari.
Untuk hasil fotonya bisa Anda lihat pada galeri berikut ini.
Selain hunting foto, saya juga sempat mencoba perangkat ini untuk beberapa kebutuhan sehari-hari. Sayang memang, koneksi internet yang kurang memadai di tempat pengujian membuat saya kesulitan men-download game sebesar 16 GB yang cukup berat tersebut (baca: Genshin Impact). Jadi, kali ini pengujian game saya skip saja.
Pengujian menggunakan beberapa aplikasi benchmark yang sudah sering saya gunakan. Untuk hasilnya, bisa dilihat pada galeri berikut ini
Sepertinya Oppo A77s memiliki SoC Snapdragon 680 yang mungkin lebih kencang dari para pesaingnya. Dengan hasil yang ada, saya cukup yakin bahwa perangkat ini bisa menjalankan berbagai game dengan lancar. Tentunya, setting rata kiri memang dibutuhkan untuk menjamin kelancaran jalannya permainan. Lalu bagaimana untuk bekerja? Aman!
Baterainya juga bertahan dengan cukup lama. Terus terang, perangkat ini saya dapatkan saat baterainya berkapasitas 60%. Setelah melakukan berbagai benchmark dan pengambilan foto, ternyata tidak memakan banyak daya baterai. Pada akhir pengujian setelah memakai sekitar 3-4 jam, baterai yang termakan hanya sekitar 15% dengan posisi 45% saat saya mengembalikan perangkat tersebut. Jadi, menggunakan perangkat ini seharian seharusnya tidak memerlukan kita untuk mencari colokan listrik untuk mengisi baterainya.
Perangkat ini dijual oleh Oppo dengan harga yang memang cukup terjangkau, yaitu Rp. 3.499.000. Bagi yang ingin memiliki perangkat ini, bisa langsung melakukan pre order yang diadakan mulai tanggal 17-26 Oktober 2022. Kapan lagi bisa mendapatkan hasil foto “bokeh bulat” dengan harga yang cukup terjangkau? Sepertinya baru bisa di perangkat Oppo A77s ini saja deh.