Dark
Light

Membuat Visual Webinar Terlihat Profesional dengan EOS Webcam Utility Beta

1 min read
May 27, 2020
Canon-5

Pada kondisi pandemi covid-19 saat ini, kegiatan seperti workshop, seminar, meeting, presentasi, dan belajar mengajar. kini dialihkan secara online atau disebut webinar.

Perubahan perilaku ini tentu butuh waktu dan pembelajaran, masih banyak pelaku webinar baik pembicara maupun peserta yang belum familier menggunakan platform webinar. Mereka masih mengandalkan peralatan sederhana yaitu smartphone atau webcam laptop dan earphone.

Lantas, bagaimana cara meningkatkan kualitas visual webinar Anda? Salah satunya dengan menggunakan kamera digital sebagai pengganti webcam.

Penggunaan kamera digital ini akan meningkatkan kualitas visual webinar Anda secara signifikan agar terlihat lebih profesional. Sensor kamera yang besar juga membuatnya bisa lebih diandalkan di lokasi webinar indoor dengan pencahayaan seadanya.

Canon EOS WebCam Utility Beta

Canon-4

Kabar baiknya pada bulan April lalu, Canon telah merilis software untuk mendukung webinar yang disebut Canon EOS WebCam Utility Beta. Agar kita bisa menggunakan kamera digital Canon baik DSLR, compact, maupun mirrorless untuk menggantikan webcam.

Pada ajang Datascrip Solution Days E-Conferense 2020 beberapa waktu yang lalu, salah satu topik webinar membahas penggunaan Canon EOS WebCam Utility Beta. Software bisa diunduh secara gratis dan hanya tersedia di platform Windows 10.

Selanjutnya, sambungkan kamera menggunakan kabel HDMI dan berikut daftar kamera yang didukung. Anda juga bisa menggunakan software pendukung webinar seperti Sparkocam atau OBS Studio. Menurut pembicara Agustinus Tri Mulyadi, dari sisi alat ada tiga kategori webinar dari sisi alat, sederhana, standar, dan profesional.

Untuk platform webinarnya sendiri ada social media seperti live streaming YouTube, Instagram, dan FaceBook. Sementara, untuk aplikasi webinar meeting umumnya mengandalkan Zoom, Skype, Google Meet, Microsoft Teams, dan lainnya.

Lukman Azis

Penikmat fotografi, eksplorasi gadget untuk berkreasi. Mengasah produksi video secara rutin. Temui di Tiktok @lukman.tech.

Previous Story

Lenovo Luncurkan Dua Tablet Convertible Baru, Yoga Duet 7i dan IdeaPad Duet 3i

Next Story

OnePlus 8 Jadi Smartphone Pertama yang Bisa Jalankan Fortnite di 90 fps

Latest from Blog