Dark
Light

Kartuku Dukung McDonald’s Indonesia Hadirkan Sistem Pembayaran Online

1 min read
April 9, 2015

Beberapa Produk Kartuku Diimplementasikan di Sistem Pembayaran McD / Shutterstock

Kerja sama antara MasterCard bersama McDonald’s Indonesia telah merealisasikan sebuah sistem pembayaran online yang dijuluki dengan Online McDelivery Cashless Promo. Sistem pembayaran online ini akan melayani operasi penjualan 158 gerai McDonald’s (selanjutnya disebut McD) di Indonesia. Kehadiran sistem pembayaran online tersebut juga didukung oleh platform dari Kartuku.

Kartuku sendiri dikenal sebagai sebuah perusahaan teknologi keuangan Indonesia yang mengkhususkan diri pada solusi pembayaran. Dalam dukungannya terhadap layanan pembayaran di McD, Kartuku mengimplementasikan beberapa produk dan layanan yang dimiliki.

Produk TNSPay yang diimplementasikan di McD memungkinkan merchant menerima pembayaran yang aman secara online, seperti melalui internet, smartphone, layanan call center dan layanan penagihan rutin. Teknologi ini mendukung 3-D Secure Authentication, fitur pemantauan fraud yang canggih (advanced fraud monitoring), dan dilengkapi dengan sertifikasi internasional untuk keamanan PCI-DSS 3.0. Dengan sistem tersebut kini pelanggan dapat melakukan pemesanan McD secara online dan melakukan pembayaran saat pesanannya sampai di tujuan. Kepada DailySocial, tim Kartuku mengatakan:

“Kartuku mengandalkan teknologi sebagai salah satu elemen solusinya untuk mengubah cara orang bertransaksi dan menjalankan usaha mereka. Dari perspektif teknologi, kami melakukan kerja sama dengan McDonald’s untuk membantu sistem pembayaran mereka secara offline. Kartuku mengkonsolidasi berbagai macam pembayaran McDonald’s melalui satu channel saja, sehingga mereka mendapatkan manfaat proses check out yang lebih cepat, kontrol keuangan yang lebih tinggi, dan meningkatnya jumlah pelanggan yang datang.”

Selain TNSPay yang digunakan sebagai Internet Payment Gateway di sistem pembayaran McD, terdapat beberapa sistem Kartuku lain yang diimplementasikan, seperti Fraudulent Detection, Reconciliation System, Security and Reliability System, Gift Card System, dan Tokenization Service. Tokenization Service memungkinkan merchant menyimpan informasi kartu kredit sehingga mempermudah pelanggan untuk pembelian selanjutnya tanpa perlu memberikan informasi kartu kredit berkali-kali.

“Kartuku akan terus berusaha merevitalisasi sistem pembayaran dan terus melakukan inovasi produk dan jasa serta pengembangan teknologi. Mengenai pendekatan berbasis mobile, saat ini kami tengah melakukan uji coba untuk pengintegrasian solusi kami dengan mobile application di Indonesia,” ujar Chief Technology Officer Kartuku Rama Notowidigdo menjelaskan tentang visi Kartuku terkait pembayaran mobile.

Rama melanjutkan, “Di tahun 2015 ini, solusi kami akan diintegrasikan dengan sistem biometrik EDC (Electronic Data Capture). Dengan sistem validasi sidik jari, layanan keuangan yang ditawarkan bisa lebih tepat sasaran dan tingkat keamanannya lebih terjamin.”

Previous Story

Drone Terbaru DJI Bisa Merekam dalam Resolusi 4K dan Dilengkapi Sistem Navigasi yang Lebih Canggih

Next Story

Carousell Serius Garap Pasar Indonesia Tahun Ini

Latest from Blog

Don't Miss

Mastercard dan OPPO Indonesia Galang Dana untuk Pemberdayaan UMKM Perempuan

OPPO Indonesia baru saja menggandeng Mastercard untuk melakukan penggalangan dana
Blibli rayakan ulang tahun ke-12

Ulang Tahun ke-12, Blibli Hadirkan Program “Blibli Annive12sary”

Dengan persaingan yang semakin ketat, eksistensi sebuah e-commerce di Indonesia