Dark
Light

Update Logic Pro X Datang Membawa Fitur Pendeteksi Tempo Otomatis

1 min read
January 30, 2018

Usai meng-update Final Cut Pro X pada bulan Desember lalu, perhatian Apple kini tertuju pada software rekaman dan produksi musik profesionalnya, Logic Pro X. Update versi 10.4-nya tentu saja membawa seabrek fitur baru, tapi satu yang paling mencuri perhatian adalah Smart Tempo.

Fitur ini pada dasarnya memungkinkan Logic Pro untuk mendeteksi sekaligus mengatur tempo secara otomatis dari awal sampai akhir suatu proyek. Dengan demikian, pengguna dapat merekam tanpa harus mengandalkan bantuan metronom satu kali pun.

Semisal Anda merekam satu sesi rhythm guitar, Logic Pro akan memetakan temponya dari awal sampai akhir, sekaligus memberikan penanda pada perubahan tempo. Setelahnya, semua yang Anda tambahkan ke proyek tersebut, entah itu sesi instrumen lain atau loop, akan disinkronisasikan dan mengikuti pergantian tempo dengan sendirinya.

Tidak cuma untuk musisi, fitur Smart Tempo ini juga bakal berguna buat para DJ, sebab memadukan rekaman dari sumber yang berbeda dan dengan tempo yang berbeda pula bisa dilakukan dengan mudah. Alhasil, Logic Pro X bisa menjadi alat bantu andalan selagi menciptakan remix atau mashup.

Logic Pro X 10.4

Selain Smart Tempo, Logic Pro X versi 10.4 juga membawa sejumlah plug-in anyar, salah satunya ChromaVerb, yang mengandalkan tampilan interaktif untuk menyimulasikan beragam nuansa akustik yang berbeda. Kemudian ada pula Vintage EQ, yang dirancang secara mendetail mengikuti equalizerequalizer di era 50 sampai 70-an.

Apple tidak lupa menambahkan dua Drummer baru dengan gaya bermain ala musisi jazz New Orleans, dua vintage brush kit pada fitur Drum Kit Designer, lebih dari 800 loop baru dan 150 preset sinematik untuk Alchemy synth.

Sumber: Apple.

cara-mengatur-arcana-arena-of-valor
Previous Story

Tips AOV Bagian 1: Beli Hero Dulu atau Mengatur Arcana Level 3?

VP Marketing & Business Development Regan Dwinanda / DailySocial
Next Story

Layanan Grosir Online IDMarco Tahun Ini Targetkan Sasar Pasar “Business to Retail”

Latest from Blog

Don't Miss

Apple-Merilis-Final-Cut-Pro-11,-Bawa-Lebih-Banyak-Fitur-AI

Apple Merilis Final Cut Pro 11, Bawa Lebih Banyak Fitur AI

Final Cut Pro X, software pengeditan video profesional yang sangat
Siap-Dirilis-di-Indonesia,-Ini-Hal-yang-Perlu-Diketahui-Sebelum-Beli-iPad-Mini-7-2024

Siap Dirilis di Indonesia, Ini Hal yang Perlu Diketahui Sebelum Beli iPad Mini 7 2024

Bulan Oktober lalu, Apple tiba-tiba mengumumkan iPad Mini generasi terbaru,