LiveJournal merupakan salah satu platform blogging yang populer, meskipun tidak menjadi pilihan utama jika dibandingkan dengan WordPress, Blogger, TypePad, dan lain-lain. Namun hari ini LiveJournal meluncurkan sebuah fitur dimana blogger mampu menghasilkan revenue dari iklan yang dipasang di blog mereka.
Fitur ini memang sudah terlebih diluncurkan oleh kompetitornya yaitu Blogger dan TypePad namun bukan berarti pasarnya sudah habis untuk LiveJournal. Percaya atau tidak, pengguna LiveJournal masih cukup banyak dan kebanyakan merupakan blogger yang telah lama menulis di blog. Mengingat LiveJournal sendiri diluncurkan sejak 1999 silam, tidak heran LiveJournal masih menjadi pilihan para early adopter kala itu sampai sekarang.
Fitur ini dinamakan “My Journal – My Money” dan melalui fitur ini para blogger mendapatkan 100% dari penghasilannya dari iklan setelah dipotong oleh Google. Intinya, LiveJournal bersedia menempatkan iklan dari Google di blog anda dan tidak akan memotong penghasilan anda dari iklan tersebut. Tapi, untuk menikmati fitur ini anda harus menjadi member premium dengan membayar biaya langganan sebesar $19.95 per tahun.
Jadi sebelum mendatangkan profit, blog anda juga harus mendapatkan traffic yang lumayan dulu. Anyway, WordPress kapan ya? Sepertinya akan banyak yang tertarik untuk menggunakan fitur ini. Atau Dagdigdug bekerjasama (secara resmi) dengan KumpulBlogger? Hmmm… sepertinya menarik juga.