Dark
Light

Libratone Luncurkan Generasi Kedua dari Speaker Nirkabel Andalannya

1 min read
October 21, 2015

Ini mungkin pertama kalinya Anda mendengar nama Libratone. Padahal, perusahaan asal Denmark ini sudah beberapa tahun menjajakan speaker nirkabel yang berkualitas. Di Indonesia sendiri, sejumlah produknya sempat dipasarkan melalui reseller produk-produk Apple.

Kini Libratone siap kembali merebut hati para penggemar perangkat audio dengan dua speaker nirkabel barunya: Libratone Zipp dan Zipp Mini. Zipp sendiri merupakan perombakan drastis dari generasi sebelumnya, dan kini hadir bersama varian lain yang berukuran lebih mungil.

Dari segi desain, Zipp masih mempertahankan bentuk pendahulunya yang menyerupai sebuah tabung guna menyemburkan suara ke seluruh sudut ruangan. Sebagai pemanis mata sekaligus sudah menjadi ciri khas Zipp, ia dibekali semacam kostum yang bisa dilepas-pasang dengan mudah. Kostum ini terdiri dari beberapa pilihan warna, dan bahannya terbuat dari semacam kain.

libratone-zipp

Dibandingkan pendahulunya, Zipp generasi baru ini jauh lebih bertenaga, mengemas daya total sebesar 100 watt. Di sisi lain, Zipp Mini yang berukuran lebih kecil menawarkan daya 60 watt, sama seperti Zipp orisinil.

Info menarik: Speaker Sonos Play:5 Baru Dibekali Kemampuan Mengenali Kondisi Ruangan

Selebihnya, kedua speaker mengusung fitur yang serupa. Konektivitasnya mencakup Wi-Fi, AirPlay, Bluetooth 4.1 dengan dukungan aptX serta baterai berdaya tahan 8 – 10 jam. Speaker ini juga bisa memutar konten dari stasiun radio internet tanpa harus disambungkan ke smartphone terlebih dulu.

libratone-zipp-zipp-mini-02

Namun masih ada fitur baru yang disimpan kedua speaker ini, yaitu fitur multi-room yang dijuluki SoundSpaces. Proses pairing satu speaker dengan yang lain bisa dilakukan dengan mudah lewat aplikasi pendamping Libratone, atau dengan menekan tombol SoundSpaces pada bagian atas speaker. Tidak ada unit bridge yang diperlukan untuk menyambungkan masing-masing speaker, semuanya mengandalkan jaringan Wi-Fi.

Libratone Zipp akan dibanderol seharga $299, sedangkan versi mini-nya $249. Semoga saja ada distributor yang tertarik mendatangkan keduanya ke tanah air – saya sempat menguji dan akhirnya jatuh cinta dengan Zipp orisinil, jadi wajar kalau saya begitu girang saat ini.

Sumber: TechCrunch.

Glenn Kaonang

Gamers, proud daddy, entering web3 with critical mindset.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Previous Story

Fitur Baru Google Maps Bikin Perjalanan Makin Hemat

Next Story

Sebab Pendanaan Bukanlah Permasalahan Utama, Startup Harus Persiapkan Diri Hadapi Fase Setelah Fundraising

Latest from Blog

nubia V60 Design Hadir di Indonesia

ZTE Mobile Devices Indonesia secara resmi memperkenalkan smartphone terbarunya, nubia V60 Design di Indonesia. Smartphone ini dirancang dengan menghadirkan estetika dan teknologi,

Don't Miss

10 Speaker Portabel Pilihan untuk Dijadikan Kado Tahun Baru

Libur akhir tahun sudah hampir tiba, dan sebagian besar dari

Astell & Kern Luncurkan Speaker Bluetooth Kelas Audiophile, Acro BE100

Dikenal sebagai produsen pemutar musik portabel kelas audiophile, Astell &