Dark
Light

LG V30 Disebut Bakal Adopsi Layar Slider ala BlackBerry Priv

1 min read
May 29, 2017

Saat LG V10 dan V20 diperkenalkan, keduanya membawa satu fitur menarik yang membedakannya dengan smartphone kebanyakan, yaitu layar “ticker” kedua di atas layar utama. Layar always-on ini dapat dipergunakan untuk menampilkan notifikasi, ikon aplikasi atau konten lain kendati layar utama dalam kondisi mati. Cara pakai ini memungkinkan pengguna memperoleh efisiensi yang lebih baik, karena hanya menggunakan layar utama di saat memang sangat diperlukan.

Tahun ini LG sangat mungkin bakal merilis generasi terbaru LG V, di mana oleh banyak rumor disebut bakal menggunakan nama V30 sebagaimana urutan seharusnya. Kehadiran cikal bakal penerus V20 inipun memunculkan spekulasi soal pengembangan layar kedua, di mana oleh Evan Blass dibeberkan bagaimana teknologi itu dibawa ke level lebih lanjut. Evan Blass membagikan beberapa bocoran berupa gambar yang diyakini merupakan desain konsep “Project Joan”, yang dikatakan sebagai codename dari ponsel pintar papan atas LG berikutnya.

Perubahan paling ketara terlihat dari penempatan layar kedua yang berpindah dari atas ke bagian bawah ponsel, di mana terlihat beberapa informasi seperti jam, suhu dan notifikasi lainnya. Perubahan signifikan lainnya, layar ini dirancang dengan konsep slider atau bergeser. Jadi, layar kedua ini dapat berubah lebih luas apabila layar utama didorong ke atas guna memberikan ruang lebih, memungkinkan pengguna menemukan lebih banyak ikon aplikasi.

Jika diperhatikan lebih seksama, Project Joan tampaknya mengadopsi cara kerja yang diusung oleh BlackBerry Priv. Hanya saja, kali ini kita tidak akan menemukan keyboard ketika menggeser layar, melainkan sebuah layar tambahan kedua yang berfungsi penuh. Namun secara teori, kedua komponen ini dapat diterapkan ke dalam rancangan tersebut.

Meskipun terlihat meyakinkan, dalam kicauannya Evan Blass mengatakan tidak mengetahui dengan pasti apakah proyek ini masih diteruskan oleh LG. Bahkan kendati dilanjutkan, kita masih belum bisa memastikan apakah desain layar slider di atas akan langsung diusung oleh LG V30.

Sumber berita Ubergizmo dan Twitter.

Previous Story

Internet of Things di Perindustrian Kini Berbasis Sistem Operasi Khusus

Next Story

Uber Integrasi dengan Aplikasi Transportasi Multimoda TRAFI

Latest from Blog

Alibaba Cloud, penyedia layanan cloud computing terkemuka dari Alibaba Group, mengumumkan serangkaian pembaruan signifikan dalam large language model (LLM), perangkat pengembangan AI,

Don't Miss

Dari-Galaxy-Note-ke-Ultra,-dan-Berkembang-Lebih-Jauh-dengan-Galaxy-AI

Dari Galaxy Note ke Ultra, dan Berkembang Lebih Jauh dengan Galaxy AI

Smartphone Samsung Galaxy S Ultra Series telah menjadi penerus inovasi
Review-Xiaomi-Redmi-Note-14-5G-17

Review Xiaomi Redmi Note 14 5G: Upgrade Signifikan, Tapi Apakah Cukup?

Xiaomi resmi memperkenalkan lini smartphone Redmi Note 14 Series terbarunya