Dark
Light

Lenovo Umumkan Yoga Slim 7 Carbon, dengan Panel OLED dan Prosesor AMD Ryzen 5000 Series

1 min read
September 8, 2021

Di ajang Lenovo Tech World 2021 yang berlangsung secara virtual pada 8 September, Lenovo mengungkap beberapa produk baru dan membahas smarter technology yang membawa kita memasuki realitas berikutnya. Salah satu yang diperbarui ialah lini laptop premium Yoga S series, yaitu Yoga Slim 7 Carbon dan Yoga Slim 7 Pro.

Lenovo Yoga Slim 7 Carbon merupakan laptop thin & light berlayar 14 inci dengan form factor clamshell. Ia kini dibekali dengan panel OLED dengan refresh rate 90Hz dan beresolusi QHD+ (2.8K) dalam rasio 16:10 yang menawarkan ruang kerja ekstra. Layar OLED tersebut memiliki tingkat reproduksi warna 100% DCI P3, serta mengantongi sertifikasi VESA DisplayHDR 500 True Black dan TUV Rheinland untuk low blue light dengan fitur Eyesafe.

Cover depan laptop ini dibuat dari material carbon fiber yang sangat kuat tetapi ringan, bobotnya pun hanya 1,1 kg dan ketebalan di angka 14,9mm. Bodi Yoga Slim 7 Carbon juga tangguh, kerena telah mengantongi sertifikasi lolos uji ketahanan berstandar militer AS (MIL-STD 810H).

Pada sektor dapur pacu, Lenovo memperbaruinya dengan prosesor AMD Ryzen 5000 series yakni hingga Ryzen 7 5800U. Berpadu chip grafis NVIDIA GeForce MX450 dengan 2GB GDDR6 VRAM, RAM 8GB atau 16GB LPDDR4X, dan penyimpanan 512GB atau 1 TB PCIe NVMe SSD.

Yoga Slim 7 Carbon juga dilengkapi dedicated AI chip yang ditenagai oleh Lenovo AI Core untuk meningkatkan keamanan dan manajemen daya. Konektivitas nirkabelnya meliputi 2×2 WiFi 6E/WiFi 6 dengan Bluetooth 5.1. Sementara, koneksi kabelnya termasuk port USB 3.2 Gen1 Type-C, 2x USB 3.2 Gen2 Type-C yang mendukung DisplayPort 1.4 dan Power Delivery 3.0, dan combo audio jack.

Untuk menangani kebutuhan konferensi video yang meningkat, Yoga Slim 7 Carbon dibekali dua speaker 2W Harman Kardon yang dioptimalkan dengan Dolby Atmos. Berserta dua digital mikrofon yang dilengkapi dengan teknologi noise cancelling.

Selain itu sebagai laptop masa kini, Yoga Slim 7 Carbon memiliki masa pakai baterai yang dapat bertahan seharian yakni hingga 14,5 jam. Serta, didukung Rapid Charge Express yang mana cukup mengisi 15 menit untuk dapat digunakan dalam waktu tiga jam.

Lenovo Yoga Slim 7 Pro

Beralih ke Yoga Slim 7 Pro, label Pro disini menandakan bahwa ia memiliki kekuatan lebih dalam hal performa dan dioptimalkan oleh AI yang menyesuaikan dengan kebutuhan pengguna. Ia ditenagai prosesor AMD Ryzen 7 5800H dengan TDP 80W dan berpadu dengan chip grafis NVIDIA GeForce RTX 3050. Performa tinggi tersebut tentunya ideal untuk berkreasi membuat konten hingga bermain game.

Dari segi layar, ia mengemas panel IPS dengan refresh rate 120Hz, berukuran 16 inci beresolusi QHD (2.5K) dalam rasio 16:10 yang lebih tinggi untuk tampilan yang dioptimalkan saat browsing, mengerjakan dokumen, hingga editing foto dan video dengan aplikasi kreatif. Layar tersebut mendukung color gamut 100% sRGB dengan kecerahanan 500 nits, serta mengantongi sertifikasi VESA DisplayHDR 400 dan TUV Rheinland untuk low blue light dengan fitur Eyesafe.

Jenis port yang dibawa oleh Yoga Slim 7 Pro juga cukup lengkap, termasuk port HDMI, USB-C, dan combo audio jack 3,5mm di sisi kanan. Sedangkan di bagian kiri terdapat dua USB-A dan SD card reader yang dibutuhkan oleh para content creator untuk kemudahan mentransfer data dari kamera.

Previous Story

Rekap FFML Season 4 Divisi 1 Week 3: Paruh Musim Berakhir, Persaingan Kian Ketat

Next Story

The Pegasus Dream Tour adalah Mobile MMORPG tentang Paralimpiade Pertama Di Dunia

Latest from Blog

Don't Miss

Lenovo Tech Day 2024 Hadirkan Portofolio Solusi Bisnis Berbasis AI

Lenovo baru saja menggelar acara tahunan mereka untuk segmen enterprise
Lenovo-Hadirkan-3-Laptop-Copilot+-PC-Bertenaga-AI-di-Indonesia,-dengan-Intel,-AMD,-Hingga-Qualcomm

Lenovo Hadirkan 3 Laptop Copilot+ PC Bertenaga AI di Indonesia, dengan Intel, AMD, Hingga Qualcomm

Lenovo telah memperkenalkan jajaran laptop Copilot+ PC terbaru yang ditenagai