Lenovo ikut meramaikan ajang IFA 2016 dengan memajang sejumlah perangkat, mulai dari kategori laptop hingga smartphone. Di kategori terakhir, Lenovo memperkenalkan jagoan barunya yang bernama P2. Smartphone kelas menengah yang merupakan penerus Lenovo Vibe P1.
Demi mempertahankan nama baik Vibe P1, Lenovo merancang suksesornya ini dengan sederet keunggulan baru. Di depan, perangkat punya penampang layar yang cukup lebar, seluas 5,5 inci dengan resolusi yang juga sangat baik, Full HD AMOLED.
Untuk mengimbangi kualitas visualnya, Lenovo membenamkan chipset Snapdragon 625 yang dipasangkan dengan RAM 3GB dan pilihan lain sebesar 4GB. Keduanya sama-sama menggunakan memori internal seluas 32GB. Konfigurasi lainnya menawarkan RAM 4GB dengan memori internal 64GB, tapi opsi ini dilepas khusus untuk penggemar Lenovo di Tiongkok.
Selain kapasitas RAM yang mumpuni, Lenovo P2 juga punya sepasang kamera yang tak kalah baik. Di belakang, ia menggunakan sensor 13MP yang sudah barang tentu piawai membidik momen terbaik. Sementara di depan, Lenovo P2 mengandalkan sensor 5MP untuk memuaskan dahaga selfie pemiliknya. Sebagai pelengkap, Lenovo juga menyematkan sensor sidik jari untuk fitur keamanannya.
Fitur memukau juga dihadirkan oleh Lenovo P2 terutama di sektor baterai, di mana kali ini Lenovo menanamkan baterai sebesar 5.100mAh yang mendukung pengisi cepat berdaya 24-watt. Kapasitas baterai ini makin berdaya guna karena Lenovo juga melengkapinya dengan mode hemat daya.
Dijadwalkan rilis secara global di Eropa pada bulan November mendatang, Lenovo P2 varian standar dikutip dari GSMArena dibanderol di kisaran $278 dan $333 untuk varian tertinggi.
Sumber berita Mydrivers.