Jika Anda gemar membaca komik, terutama buatan anak negeri, Kolam Komik sebagai penerbit komik online menghadirkan salah satu karya mereka berjudul ‘H2O’ dalam aplikasi mobile berbasis Android. Kolam Komik didirikan bersama oleh Pandji Pragiwaksono dan Shani Budi Pandita. Awalnya, mereka merilis serangkaian komik pendek berjudul Degalings. Setelah melihat respon yang baik dari para pembacanya, Pandji dan Shani tidak ragu untuk membuat karya lain yang lebih serius dan diletakkan dalam aplikasi tersendiri. Aplikasi Kolam Komik juga bakal mewadahi karya-karya mereka berikutnya.
Aplikasi ini baru saja diluncurkan Selasa lalu dan sudah dapat diunduh secara gratis di Google Play Store. Aplikasi Kolam Komik memiliki desain antarmuka yang elegan dan rapi dengan scrolling untuk pemilihan bab yang sangat nyaman dan responsif.
Melalui komik ‘H2O’ sebagai permulaan, Kolam Komik memperkenalkan cara mudah untuk membaca judul-judul terbitan mereka di perangkat Android Anda. H2O atau Hanoman 2.0 bercerita tentang Rama dan Robot Hanoman kesayangannya melawan pihak-pihak yang memiliki tujuan jahat dan merugikan banyak orang.
Aplikasi Kolam Komik bertujuan untuk memberi Anda akses membaca komik-komik mereka di mana pun dan kapan pun sehingga setiap bab harus diunduh terlebih dahulu. Aplikasinya menawarkan kemudahan dengan sekali swipe untuk beralih halaman di setiap bab dan sekali tap untuk memperbesar halaman memenuhi layar.
Sayangnya untuk versi perdana, menurut saya fitur yang ada belum diimplementasikan secara optimal, pasalnya fitur pinch to zoom belum sinkron dengan fitur auto adjust dan terlihat menjadi kurang nyaman. Ketika memperbesar layar, Anda tidak bisa bergeser untuk melihat keseluruhan halaman dan auto adjust akan secara otomatis menggeser ke tengah halaman lagi.
Kpd seluruh pengguna android apps Kolam Komik, kualitas gambar lagi dibenerin, paling lama lusa udah beres 🙂 Trimakasih atas kesabarannya.
— kolam komik (@kolamkomik) June 10, 2014
Hal tesebut menjadi kesulitan tersendiri karena beberapa dialog tidak terbaca karena kualitas gambar yang kurang baik. Untungnya pihak Kolam Komik sudah mengkonfirmasi melalui akun Twitter-nya bahwa mereka akan segera melakukan peningkatan kualitas gambar di pembaruan berikutnya.
Kolam Komik bukanlah aplikasi komik lokal pertama karena sebelumnya kita sudah mengenal Ngomik yang baru saja “lulus” dari inkubasi Ideabox. Yang membedakan Kolam Komik dengan yang lain adalah mereka membuat komik dan aplikasinya sendiri. Tidak semua komikus mampu melakukan keduanya sekaligus. Semoga kehadiran Kolam Komik semakin meningkatkan apresiasi konsumen terhadap perkembangan komik lokal
[Ilustrasi foto: Shutterstock]
–
Baidu Browser provides a new mobile browsing experience! Quick, convenient and with more content and resources, Baidu Browser satisfies all your browsing needs.
Fast: Exclusive kernel increases browsing speed by 30%;
Compact: Lightweight, uses little memory, runs smoothly;
Huge resources: Quickly access the content, news and images you’re interested in;
Free: 100% free to download and use.
Download Baidu Browser http://goo.gl/WKlc5i