Dark
Light

Kansas City Segera Nikmati Internet Super Cepat ala Google Fiber

1 min read
July 23, 2012

Dua kota di Amerika Serikat yang sama-sama bernama Kansas City, pada 26 Juli ini akan dapat menikmati akses super cepat ala Google Fiber. Proyek yang diprakarsai oleh raksasa internet, Google, tersebut menghubungkan setiap rumah yang bergabung dengan proyek ini dengan kabel fiber optik langsung ke intenet backbone.

Kecepatan koneksi yang akan dapat dinikmati oleh warga Kansas City, Kansas dan Kansas City, Missouri nantinya mencapai 1Gbps. Sebagai perbandingan, kecepatan maksimal untuk HSDPA di Indonesia sekitar 7,4 Mbps. Artinya, kecepatan akses internet yang ditawarkan Google FIber tersebut sekitar 125 kali lebih cepat daripada kecepatan akses HSDPA di Indonesia.

Asyiknya lagi, pengguna Google Fiber tersebut menikmati kecepatan yang sama baik untuk mengunduh maupun mengunggah melalui koneksi Google Fiber. Ini tidak seperti kebanyakan akses broadband yang lain dimana waktu yang dibutuhkan untuk mengunggah suatu file lebih lama daripada waktu yang dibutuhkanuntuk mengunduh file dengan ukuran yang sama.

Google Fiber ini hanyalah sebuah proyek eksperimental dimana pada Google Fiber ini, Google akan mencoba beberapa teknik-teknik baru dalam instalasi kabel fiber optik yang terkenal mahal dan rapuh.

Sumber Artikel : Kompas Tekno, Google Fiber Blog. Sumber Gambar : Gota D’Agua Noticias.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Previous Story

Produk Galaxy Terbaru dari Samsung Akan Diumumkan Tanggal 15 Agustus (Update)

Next Story

Tidak Sanggup Hadapi Permintaan, Google Tutup Pre-Order Nexus 7

Latest from Blog

Don't Miss

Google Prediksi Empat Penerapan AI di Bidang Bisnis Ritel pada 2025

2024 menjadi salah satu momentum besar di berbagai lini untuk

Google Luncurkan Tampilan Baru untuk Asisten AI NotebookLM

Google memang terus mengejar pengembangan model AI-nya di berbagai bidang.