Dark
Light

Kamera Infrared Baru D-Link Tawarkan Kualitas HD dan Fasilitas Pantauan Jarak Jauh

by
1 min read
July 25, 2012

Hari ini D-Link meluncurkan dua kamera berbasis IP baru yang telah dilengkapi aplikasi MyDlink. Kamera terbaru dengan nama DCS-2132L dan DCS-2310L ini tidak hanya dilengkapi aplikasi yang memungkinkan pantauan jarak jauh tetapi juga kamera High Definition dengan kemampuan gambar sejernih 720p HD.

Dua produk anyar ini dilengkapi dengan fasilitas untuk memungkinkan pengguna mengawasi rumah atau ruangan sepanjang hari dengan integrasi apliaksi MyDlink Lite yang terjedia untuk perangkat iPhone, iPad dan Android.

DCS-2310L dilengkapi juga dengan aplikasi Day/Night untuk memaksimalkan penggunaan dalam dan luar ruangan. Seri ini juga dipersenjatai denan casing IP65 anti-debu dan Power Over Ethernet (PoE) untuk pemasangan luar ruangan dengan ketersediaan stop kontak terbatas.

Berikut spesifikasi dua produk terbaru D-Link yang akan tersedia mulai bulan Agustus di mitra penjual dan distribusi D-Link.

DCS-2132L – Kamera IP Infrared Wireless N HD yang telah dilengkapi mydlink™

Fitur-fitur utama:

  • Resolusi HD 720p hingga 30 fps (frame per second)
  • Pemantauan jarak jauh serta pengaturan pengawasan dengan aplikasi mobile mydlink
  • Kemampuan perekaman dalam kegelapan total IR LED (5m)
  • ePTZ untuk fungsi pan, tilt, and zoom virtual
  • Kualitas video yang lebih baik dengan kompresi video H.264
  • Deteksi gerakan yang diperhalus dengan sensor PIR
  • 2-way audio (built in microphone dan speaker)
  • Saluran kontrol digital In/Out untuk dihubungkan ke alarm pintu (Opsional)
  • Merekam/menangkap gambar video lokal ke dalam slot microSD (SDHC)
  • Penginstalasian yang mudah dan pemasangan yang fleksibel dengan wireless N yang sesuai

DCS-2310L – Kamera IP Infrared HD PoE Luar Ruangan yang telah dilengkapi oleh fitur mydlink™

Fitur-fitur Utama:

  • Dudukan IP-65 tahan cuaca
  • Resolusi HD 720p hingga 30 fps (frame per second)
  • Pemantauan jarak jauh serta pengaturan pengawasan dengan aplikasi mobile mydlink
  • Kemampuan perekaman dalam kegelapan total IR LED (5m)
  • ePTZ untuk fungsi pan, tilt, and zoom virtual
  • Kualitas video yang lebih baik dengan kompresi video H.264
  • Deteksi gerakan yang diperhalus dengan sensor PIR
  • 2-way audio (built in microphone dan speaker)
  • Merekam/menangkap gambar video lokal ke dalam slot microSD (SDHC)
  • PoE untuk penginstalasian yang mudah

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Previous Story

Dari Reruntuhan Koprol Berdirilah Barito Labs dan Ice House

Next Story

Pemkot Bandung Akan Sediakan Hotspot Hingga ke Tingkat RW

Latest from Blog

Don't Miss

Opera Ungkap Logo Baru Mereka

Opera adalah salah satu pemain veteran di ranah browser internet.

Versi Baru PlayStation 4 Lebih Canggih dan Hemat Listrik

Menyusul pengumuman Microsoft mengenai penurunan harga Xbox One dan kemunculan