Dark
Light

KakaoTalk Luncurkan Fitur Voice Call

1 min read
June 8, 2012

April lalu, saya menuliskan bahwa KakaoTalk sedang mengembangkan fitur panggilan suara. Saat itu, fitur tersebut baru dapat digunakan oleh pengguna yang menggunakan operator telekomunikasi Jepang.

Akhir bulan kemarin, KakaoTalk akhirnya meluncurkan fitur panggilan suara ini untuk semua penggunanya di dunia. Dengan menggunakan fitur ini, pengguna KakaoTalk dapat melakukan panggilan suara dengan hanya mengeluarkan biaya seharga biaya transmisi data yang lebih murah daripada biaya telepon. Fitur ini tersedia untuk pengguna KakaoTalk versi Android dan iOS.

Untuk membedakan fitur mVOIP (mobile Voice Over Internet Protocol) ini dengan fitur yang dimiliki dengan aplikasi sejenis, KakaoTalk juga menambahkan fitur Voice Filter. Fitur Voice Filter ini digunakan untuk suka-suka dimana pengguna dapat menyamarkan suaranya menjadi seolah-olah mirip dengan suara alien.

Peluncuran fitur ini menimbulkan kontroversi di negara asal KakaoTalk, Korea Selatan. The Next Web menulis, operator telekomunikasi khawatir aplikasi seperti KakaoTalk akan menambah beban jaringan mereka, sementara pendapatan mereka dari panggilan suara berkurang. Sebelumnya, dengan adanya aplikasi seperti KakaoTalk, WhatsApp, dan Line, pendapatan operator telekomunikasi dari SMS sudah berkurang.

KakaoTalk menyarankan agar fitur ini digunakan dengan menggunakan koneksi WiFi. Selain untuk menghemat biaya, koneksi dengan sinyal 3G cenderung tidak stabil dan berpotensi mengganggu kualitas panggilan. Jika kualitas panggilan melalui KakaoTalk ini memang dapat diandalkan, apakah kontroversi seperti yang terjadi di Korea Selatan juga akan terjadi di Indonesia? Atau justru operator akan mengajak mereka untuk bekerja sama.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Previous Story

Promosikan IE 9, Microsoft dan Kaskus Selenggarakan KasQuest

Next Story

Massive Update to Harpoen Makes the App More Useful

Latest from Blog

Don't Miss

Line Indonesia dan Line Webtoon Indonesia membagikan pembaruan dan informasi produk-produk mereka

Cerita-Cerita Bisnis Line Indonesia Tahun Ini

Line merupakan satu di antara segelintir platform asing, buatan Jepang-Korea,

Hi App Is Eager to Grab Business Pie in the Instant Messaging App Industry

The local instant messaging application Hi App officially opened its