Dark
Light

Intel Indonesia Umumkan Ketersediaan Aplikasi BlackBerry “Warnai Hidupmu”

1 min read
May 5, 2011

Bertempat di Capocaccia, Pacific Place, Intel Indonesia umumkan ketersediaan aplikasi BlackBerry bernuansa lokal. Diberi nama “Warnai Hidupmu” (Color Your Life), aplikasi ini dapat diunduh secara gratis mulai minggu ini di BlackBerry App World untuk handset dengan OS 5 ke atas. Untuk pembuatan aplikasi ini, Intel Indonesia bekerja sama dengan 7langit dan menggandeng Dennis Adishwara dan Asta Andoko (RAN) untuk pembuatan kontennya karena konsistensi kinerja mereka dalam komunitas kreatif di Indonesia.

Navin Shenoy, VP Sales and Marketing Group and General Manager, Intel Corp Asia Pasifik, dalam rilis persnya mengatakan, “Warnai Hidupmu memungkinkan pengguna ponsel dan penggemar teknologi di Indonesia untuk mendapat akses yang lebih mudah pada informasi dan aktivitas terbaru Intel. Kami sadar bagaimana pengguna kami di Indonesia telah semakin kreatif dan aktif dalam jejaring sosial – untuk itu pulalah Intel hadir menjangkau mereka.”

Fitur apa sajakah yang akan hadir di aplikasi ini? Ada enam poin yang diangkat di aplikasi ini. “Intel Updates” menampilkan beragam berita, press release, kegiatan dan promosi terbaru dari Intel Indonesia. Berikutnya adalah “Get Powered Up!” yang berisikan semua yang perlu Anda ketahui terkait teknologi, fitur kunci, manfaat dan model penggunaan dari produk Intel. Fitur ketiga adalah “Where to get us” yang menampilkan informasi promosi dan reseller Intel terdekat pada pengguna BlackBerry.

Berikutnya adalah “Game On!” yang berisikan kuis, game dan kompetisi mingguan bagi pengguna BlackBerry. Fitur yang kelima adalah “Me Here! Now!” yang menghubungkan pengguna ke halaman Facebook Intel dan Twitter @komunitasintel. Fitur terakhir adalah “What Powers You?” di mana Intel bekerja sama secara eksklusif dengan kaum profesional dari industri kreatif, meliputi fotografer, sutradara, animator dan musisi Indonesia, terutama bagaimana mereka memanfaatkan teknologi Intel dalam penciptaan karya mereka.

Dari keenam aplikasi tersebut, yang menurut saya bakal sangat berguna tentunya “Where to get us”, di mana Anda pengguna aplikasi ini dapat mengetahui di mana penjual produk-produk Intel terdekat plus promosi-promosi yang tersedia, jika ada. Selain itu, “Game On!”, jika dapat dikemas dengan baik, bakal menjadi suatu pengisi waktu yang menyenangkan.

Oon Arfiandwi, CTO 7langit, sebagai partner Intel Indonesia dalam pembuatan aplikasi ini menegaskan bahwa Super App ini akan tersedia baik untuk OS 5 maupun 6, dan bakal dioptimalisasi ke OS 7 pula. Saat ditanya mengenai kemungkinan pembuatan aplikasi ini untuk platform BlackBerry PlayBook, dia mengatakan bahwa kepastiannya menunggu saat PlayBook dirilis di sini.

Sementara Navin sendiri di sesi tanya jawab menjelaskan bahwa ini merupakan eksperimen Intel untuk melakukan inovasi pemasaran melalui aplikasi mobile. Mereka tidak memiliki target tertentu dan dipilihnya BlackBerry tentunya berdasarkan tingkat kepopuleran platform ini di Indonesia beberapa tahun terakhir. Tentunya tidak menutup kemungkinan pembuatan aplikasi untuk platform lain, selain BlackBerry, serta kemungkinan penggunaan metode ini ke negara lain di Asia. Buat Navin sendiri, dari kacamata Intel pasar Indonesia sangatlah unik. Pengguna smartphone sangat banyak di sini dan Indonesia adalah negara di Asia dengan pertumbuhan penjualan (dan penggunaan) notebook yang terbesar.

Aplikasi “Warnai Hidupmu” memang belum hadir di App World, tapi kami menghadirkannya untuk Anda di sini. Berikut adalah sejumlah cuplikannya.

warnai hidupmu jep20110505_154241 jep20110505_154245
jep20110505_154253 jep20110505_154302 jep20110505_154313

[English version for this post]

Previous Story

Dskon.com Mengagregasi 6 Situs Group Buying Lokal

Next Story

Bersiaplah Untuk Startup Weekend Jakarta

Latest from Blog

Don't Miss

Intel Jalin Kolaborasi Hadirkan Ekosistem dan Platform AI Terbuka Bagi Enterprise AI

Sederetan perusahaan teknologi seperti Intel, Anyscale, Articul8, DataStax, Domino, Hugging

Intel Masuki Arena Kompetisi Enterprise Generative AI dengan Chip Gaudi 3

Chip Gaudi 3 yang diklaim lebih kencang dari Nvidia ini