Telkomsel seperti janjinya mengeluarkan informasi pre-order iPhone 5 hari ini. Yang menarik, semua calon pembeli harus menjadi pengguna pascabayar KartuHalo dan tidak bisa secara prabayar seperti edisi-edisi sebelumnya. Ada empat paket yang ditawarkan oleh Telkomsel, semuanya berupa uang muka dan biaya bulanan selama 12 bulan ke depan.
Periode pre-order adalah antara tanggal 7 Desember hingga 11 Desember 2012 pukul 23.59 WIB. Setiap calon pelanggan harus membayar uang muka (DP) sebesar 500 ribu menggunakan kartu kredit Visa atau MasterCard. Nantinya biaya bulanan bakal ditagihkan ke pelanggan melalui kartu kredit BCA, Mandiri atau BNI. Pelanggan kartuHalo existing bisa menggunakan paket ini.
Harga yang ditawarkan bervariasi untuk empat paket tersebut. Pelanggan bisa memilih paket yang lebih besar di biaya awal supaya lebih ringan biaya bulanannya ataupun paket yang lebih ringan di awal tapi cukup besar biaya bulanannya.
Meskipun demikian total biaya yang harus dibayar selama setahun oleh pelanggan menjadi sangat besar. Untuk varian 16GB saja, total yang harus dibayar melalui Paket 1 adalah Rp 9.059.000. Jika mengambil Paket 4 dengan kapasitas yang sama, total biayanya adalah Rp 12.099.000. Biayanya ini semakin membengkak untuk varian 32GB dan 64GB. Tapi tentu saja karena ada tenor 12 bulan, biaya ini menjadi tidak terlalu terasa.
Waktu pengambilan adalah tiga hari, dari tanggal 14 Desember hingga 16 Desember 2012. Ada promo khusus berupa potongan harga untuk yang menukarkan Telkomsel Poin ataupun Mandiri Fiesta Poin dari Bank Mandiri.
Informasi lengkap bisa diakses melalui http://www.telkomsel.com/iphone.